Banyak UMKM Terkendala Modal, Ini Solusi Pemko Padang

Ilustrasi

Seorang pelaku UMKM tampak memamerkan produknya di BIM, Rabu (22/12/2021). [Ist]

Padang, Padangkita.com - Kekurangan modal masih menjadi kendala utama pengembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Kota Padang.

“Memang diakui persoalan pokok bagi pelaku UMKM di Kota Padang adalah masalah permodalan,” ujar Pelaksana Tugas Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Padang, Syuhandra, seperti dikutip dari laman infopublik.id, Senin (17/1/2022).

Dia menuturkan, saat ini terdapat sekitar 40.000 pelaku UMKM yang menjadi binaan Dinas Koperasi dan UKM Kota Padang.

Puluhan ribu UMKM tersebut bergerak di berbagai jenis usaha, terbanyak di bidang kuliner.

Untuk membantu permodalan ini, para pelaku UMKM dapat mengoptimalkan keberadaan Koperasi Simpan Pinjam Pembiayaan Syariah (KSPPS) yang ada di setiap kelurahan.

“Jika pelaku UMKM membutuhkan pembiayaan untuk modal usaha bisa mengajukan pembiayaan ke KSPPS,” jelasnya.

Dengan begitu, ungkap Syuhandra, pelaku UMKM dapat terbantu, khususnya di sektor permodalan.

Baca Juga: Cegah Pungli dan Pemalakan, Pemko Bakal Dirikan Posko Pengamanan di Pantai Padang

Dia menambahkan, selain kemudahan mengakses modal, pihaknya juga memberikan pembinaan dan pelatihan untuk meningkatkan kompetensi para pelaku UMKM. [*/fru]

Baca Juga

Punya Aset hampir Rp1.000 Triliun, BPD Siap Biayai Proyek Strategis Nasional di Daerah
Punya Aset hampir Rp1.000 Triliun, BPD Siap Biayai Proyek Strategis Nasional di Daerah
Transformasi Sukses, Andre Rosiade Minta Dirut BNI juga Perhatikan Jenjang Karier Karyawan
Transformasi Sukses, Andre Rosiade Minta Dirut BNI juga Perhatikan Jenjang Karier Karyawan
Blusukan di Pasar Gaung, Mahyeldi: Penguatan Ekonomi dan Pendidikan jadi Progul
Blusukan di Pasar Gaung, Mahyeldi: Penguatan Ekonomi dan Pendidikan jadi Progul
Jelang Akhir Tahun, Teuku Abdul Khalid Berharap Harga Stabil dan Stok Pangan Terjamin
Jelang Akhir Tahun, Teuku Abdul Khalid Berharap Harga Stabil dan Stok Pangan Terjamin
Tim Ekonomi Pemerintahan Baru harus Punya Integritas dan Kredibilitas yang Kuat
Tim Ekonomi Pemerintahan Baru harus Punya Integritas dan Kredibilitas yang Kuat
Andre Rosiade: Kerja Sama Penanaman Modal Dorong Pertumbuhan Ekonomi Nasional
Andre Rosiade: Kerja Sama Penanaman Modal Dorong Pertumbuhan Ekonomi Nasional