Banjir Kota Solok, 2.410 Jiwa Terdampak, 63 KK Diungsikan

Berita Banjir Kota Solok terbaru: Banjir Kota Solok, 2.410 Jiwa Terdampak, 63 KK Diungsikan

Hujan lebat yang melanda Kota Solok sejak Senin (17/2) mengakibat Batang Lembang meluap dan merendam pemukiman warga hingga selutut orang dewasa. Hampir seluruh kelurahan di dua kecamatan Kota Solok terendam banjir. Sedikitnya, 2.410 jiwa terdampak, dan 163 jiwa atau 63 kepala keluarga (KK) harus diungsikan. (Foto: BPBD)

Kota Solok, Padangkita.com - Hujan lebat yang melanda Kota Solok sejak Senin (17/2) mengakibat Batang Lembang meluap dan merendam pemukiman warga hingga selutut orang dewasa.

Hampir seluruh kelurahan di dua kecamatan Kota Solok terendam banjir. Sedikitnya, 2.410 jiwa terdampak, dan 163 jiwa atau 63 kepala keluarga (KK) harus diungsikan.

Kasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kota Solok, Fera Zuana saat dihubungi Padangkita.com dari Padang mengatakan, meski luapan Batang Lembang sudah mulai surut, namun di beberapa titik ketinggian air masih mencapai 50 centimeter.

Baca juga: Kota Solok Dihantam Banjir, Perahu Karet Diturunkan

"Di Keluruhan Pasar Pandan Air Mati warga yabg akan diungsikan sebanyak 163 jiwa. Saat ini petugas sudah mempersiapkan posko pengungsian di deoan kantor Adira dan kantor Pos. Selain itu ada juga warga yang mengungsi ke masjid," ujar Fera, Selasa (18/2).

Dia mengatakan, luapan Batang Lembang berdampak banjir di 13 kelurahan yang ada di dua kecamatan Kota Solok. Selain banjir, bencana longsor juga terjadi di Kelurahan Laing dan Kampung Jawa.

Korban yang paling banyak terdampak berada di Kelurahan Simpang Rumbio sebanyak 155 KK atau 635 Jiwa, dan Keluruhan KTK sebanyak 184 KK atau 502 jiwa.

Baca juga: Nasrul Abit Minta Batang Lembang Dinormalisasi

"Saat ini BPBD sudah mengevakuasi korban yang rumahnya terdampak, dan mendirikan dapur umum untuk kebutuhan logistik pagi dan siang berupa nasi bugkus," ungkapnya. (pk-11)


Baca berita Solok terbaru dan tentang Banjir Kota Solok hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Solok Raih Penghargaan PPD dan Penurunan Kemiskinan Ekstrim 0%
Solok Raih Penghargaan PPD dan Penurunan Kemiskinan Ekstrim 0%
PT SEMEN PADANG
PT Semen Padang Kirim Bantuan untuk Korban Bencana Alam di Pesisir Selatan
Andre Rosiade Bantu 10 Korban Terdampak Banjir di Lubuk Begalung Kota Padang
Andre Rosiade Bantu 10 Korban Terdampak Banjir di Lubuk Begalung Kota Padang
Bank Nagari Cabang Painan Gerak Cepat Bantu Korban Banjir di Pesisir Selatan
Bank Nagari Cabang Painan Gerak Cepat Bantu Korban Banjir di Pesisir Selatan
Padang Dikepung Banjir, Andre Rosiade Turunkan Tim Bagikan Ribuan Nasi Bungkus untuk Warga
Padang Dikepung Banjir, Andre Rosiade Turunkan Tim Bagikan Ribuan Nasi Bungkus untuk Warga
Banjir Melanda Padang, 40 Rumah Terendam, Evakuasi Warga Dilakukan
Banjir Melanda Padang, 40 Rumah Terendam, Evakuasi Warga Dilakukan