Kabupaten Pasaman Barat
Banjir di Pasaman barat terjadi di Jorong Koto Dalam Kecamatan Sungai Aur. Banjir merendam 4 unit rumah dengan ketinggian kurang lebih 1,5 meter.
Sementara itu di Kecamatan Ranah Batahan, 150 unit rumah terendam banjir. Ketinggian banjir mencapai kurang lebih 2 meter. Banjir tersebut tepatnya terjadi di Jorong Taming dan Jorong Aek Napal.
Di Jorong Paroman Kecamatan Gunung Tuleh, 1 unit pontot atau alat penyeberangan hanyut terbawa arus banjir. Hal ini menyebabkan aktivitas masyarakat terganggu.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Sementara itu, Satgas BPBD Kabupaten Pasaman Barat evakuasi warga yang terdampak, aaat ini untuk ketinggian air sudah mulai surut.
Kabupaten 50 Kota
Longsor terjadi Kecamatan Pangkalan Koto Baru, Nagari Koto Alam, Jorong Simpang Tiga. Longsor menyebabkan 1 unit rumah mengalami kondisi rusak ringan.
Sementara itu di Kecamatan Lareh Sago Halaban, Nagari Balai Panjang, Jorong Kubang Rasau, telah terjadi kenaikan tinggi air di Sungai Batang Sinamar. Di Kecamatan Harau, Nagari Taram, Jorong Subarang debit air juga dikabarkan meningkat.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Petugas BPBD Kabupaten 50 Kota rrencananya akan melakukan pembersihan rumah yang terkena materi longsor.