Babak Pertama, Semen Padang FC Unggul 1-0 atas Tuan Rumah PSPS Riau

Pekanbaru, Padangkita.com - Semen Padang FC untuk sementara berhasil unggul 1-0 atas tuan rumah PSPS Riau dalam lanjutan Liga 2 2023 pekan ke-3, Senin (25/9/2023).

Gol Semen Padang FC, kembali dicetak oleh pemain asingnya, Kenneth Ikechukwu Ngwoke, pada menit 36.

Meskipun tampil dikandang lawan tidak menyurutkan anak asuh Delfiadri untuk bermain menyerang dan menekan sejak babak pertama.

Ini merupakan Gol ketiga pemain asal Nigeria tersebut dalam dua laga bersama Semen Padang FC.

Pemain yang digadang-gadang sebagai penerus Mak Itam tersebut sebelumnya berhasil mencetak dua gol saat berhadapan dengan PSDS Deli Serdang pada laga perdana.

Menghadapi PSPS Riau dalam lanjutan Liga 2 2023 pekan ke 3 di Stadion Kaharuddin Nasution, Pekanbaru, Semen Padang FC memboyong 22 pemain.

Untuk pertandingan malam ini, Pelatih Semen Padang FC, Delfi Adri tampak melakukan rotasi pemain pada lini tengah.

Dimana abang kandung Pratama Arhan Dimas Roni dipercaya menjadi starter setelah di laga sebelumnya jadi pemain pengganti.

Selain itu juga ada nama Juliansyah yang dipercaya turun pertama kalinya mengisi posisi winger, setelah dilaga sebelumnya pelatih mempercayakan pada Romadona.

Baca Juga: Boyong 22 Pemain, Semen Padang FC Siap Tempur Lawan PSPS Riau

Berikut 11 Pertama Semen Padang FC menghadapi PSPS Riau

Fakhrurrazi (33) / GKWiganda PD (3)Agus Nova (4)KIM (5) O. Chaniago (8)Dimas Roni (14) Juliansyah (15) Arsyad (2) Syaiful R (28) Rosad (31) / CapNgwoke (32)

Cadangan :Iqbal Bachtiar, Sobor, M. Andika, Zulkifli Kosepa, Romadona, Pangestu, Genta Alparedo, Roken, Vivi, Ahmad Ihwan. [hdp]

Baca berita Semen Padang FC terbaru dan berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Semen Padang FC Buru Poin di Kandang PSIM Yogyakarta Meski Skuad Pincang
Semen Padang FC Buru Poin di Kandang PSIM Yogyakarta Meski Skuad Pincang
Badai Cedera Hantam PSIM Yogyakarta Jelang Duel Klasik Kontra Semen Padang
Badai Cedera Hantam PSIM Yogyakarta Jelang Duel Klasik Kontra Semen Padang
Jelang Lawan Madura United, Rui Rampa: Semen Padang Datang untuk Menang
Jelang Lawan Madura United, Rui Rampa: Semen Padang Datang untuk Menang
Dejan Antonic Kembali ke Pamekasan, Bawa Misi Curi Poin untuk Semen Padang
Dejan Antonic Kembali ke Pamekasan, Bawa Misi Curi Poin untuk Semen Padang
Jamu Semen Padang di Pamekasan, Madura United Waspadai Momentum Kebangkitan Kabau Sirah
Jamu Semen Padang di Pamekasan, Madura United Waspadai Momentum Kebangkitan Kabau Sirah
Dejan Antonic Persembahkan Kemenangan Semen Padang untuk Korban Bencana
Dejan Antonic Persembahkan Kemenangan Semen Padang untuk Korban Bencana