Padang, Padangkita.com - Mewakili Wali Kota Padang, Asisten II Setdako Didi Aryadi melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Dinas Kesehatan pada hari pertama masuk kerja usai libur Lebaran, Selasa (16/4/2024).
Dalam sidak tersebut, Didi Aryadi mengapresiasi kehadiran ASN Dinas Kesehatan yang menunjukkan loyalitas dan semangat tinggi dalam bekerja.
"Saya berterimakasih kepada seluruh ASN yang sudah hadir tepat waktu di hari pertama kerja usai libur lebaran," ucap Didi di depan seluruh ASN Dinkes yang ikut apel gabungan.
Lebih lanjut, Didi menyampaikan terima kasihnya kepada ASN Dinas Kesehatan yang telah menunjukkan loyalitasnya dengan hadir dalam pelaksanaan salat Ied di Balaikota pada Selasa (9/4/2024) lalu.
Selain itu, Didi juga berharap agar seluruh ASN Dinas Kesehatan ikut serta menyemarakkan Festival Muaro Padang yang akan dihelat pada tanggal 19-21 April mendatang.
"Itu bedanya kita (ASN) dengan warga, kita bisa dipanggil kapan saja, kita juga harus terus memaknai sumpah sebagai ASN,” pesan Asisten II Setdako Padang itu.
Sebelumnya, Pasca libur Lebaran Idul Fitri 1445 H/2024, aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Padang kembali bersemangat membangun Kota Padang.
Hal ini terlihat dari antusiasme mereka dalam mengikuti apel gabungan yang dipimpin langsung oleh Wali Kota Padang Hendri Septa di pelataran parkir Balai Kota Padang Aie Pacah, Selasa (16/4/2024).
Baca Juga: Hendri Septa Minta ASN Tingkatkan Kinerja Pasca Libur Lebaran
Apel gabungan tersebut diikuti oleh unsur pimpinan dan ASN di lingkungan Pemko Padang. Hadir pula Wakil Wali Kota Ekos Albar, para Asisten, dan sejumlah pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD). [*/hdp]
*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News