Antisipasi Lonjakan Pengangguran Akibat Corona, Pemkab Pasaman Barat Luncurkan Aplikasi Bursa Kerja Plus

Padangkita.com: Lowongan Kerja Pasaman Barat, Berita Pasaman Barat Terbaru, Berita Sumbar Terbaru

Sosialisasi Informasi Pasar Kerja di Auditorium Kantor Bupati Pasaman Barat. [Foto: Ist]

Simpang Empat, Padangkita.com - Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) meluncurkan aplikasi bursa kerja plus untuk memfasilitasi pencari kerja di Pasbar.

"Hari ini aplikasi ini kita luncurkan untuk fasilitasi pencari kerja dan perusahaan, mulai dari lembaga, swalayan, finance dan lainnya untuk bertemu dalam suatu sistem BK plus," ujar Asisten III Setdakab Pasaman Barat, Raf'an saat sosialisasi informasi pasar kerja di Simpang Empat, Rabu (11/11/2020).

Menurutnya, aplikasi ini dapat digunakan sebagai sarana perekrutan tenaga kerja ataupun untuk magang kerja dan pelatihan.

"Hari ini kita kumpulkan seluruh admin kantor wali nagari atau desa, admin Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan admin perusahaan se-Pasaman Barat untuk sosialisasi selama dua hari" paparnya.

Apalagi, kata Raf'an, saat ini dampak dari Pandemi Corona sangat terasa. Banyak perusahaan yang memberhentian karyawannya dan UMKM banyak yang tutup. Akibatnya, jumlah pengangguran semakin meningkat di Pasaman Barat.

"Mudah-mudahan dengan aplikasi ini dapat memudahkan pencari kerja untuk melihat lowongan pekerjaan dan mencari informaai tentang tempat magang dan pelatihan," harapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Pasaman Barat, Joko Santoso mengatakan, kegiatan itu dilakukan dalam rangka mengelola informasi pasar kerja yang lebih baik.

Menurutnya ada tiga hal yang masih perlu mendapat perhatian, yaitu pembenahan regulasi, pengembangan aplikasi dan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM).

"Salah satu upaya pengembangan SDM yang ditempuh dengan meningkatkan kompetensi atau pengetahuan para admin wali nagari, admin SMK dan admin perusahaan yang ada," ujarnya.

Baca juga: Curi Motor di Padang Pariaman, 2 Warga Kinali Pasaman Barat Diringkus Polisi, 1 Terduga Pelaku Ditembak

Ia menjelaskan, saat ini jumlah warga Pasaman Barat yang bekerja dari umur 15 sampai 65 tahun ke atas mencapai 185.371 orang, jumlah pengagguran 9.016 orang dengan jumlah angkatan kerja sebanyak 194.387 orang. [zfk]


Baca berita Pasaman Barat terbaru dan berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Dinilai Paling Layak Pimpin Sumbar, Mahyeldi akan Prioritaskan Infrastruktur di Daerah Terisolasi
Dinilai Paling Layak Pimpin Sumbar, Mahyeldi akan Prioritaskan Infrastruktur di Daerah Terisolasi
Mahyeldi Ungkap Rencana Pengembangan Pelabuhan Teluk Tapang Jadi Pusat Ekspor
Mahyeldi Ungkap Rencana Pengembangan Pelabuhan Teluk Tapang Jadi Pusat Ekspor
Pendukung di Pasbar Ini Siap Jalan Kaki 100 Km Jika Targetnya Memenangkan Mahyeldi-Vasko Tak Tercapai
Pendukung di Pasbar Ini Siap Jalan Kaki 100 Km Jika Targetnya Memenangkan Mahyeldi-Vasko Tak Tercapai
Kunker Plt Gubernur Audy ke Korsel Berbuah Kerja Sama soal Beasiswa dan Pengiriman Tenaga Kerja
Kunker Plt Gubernur Audy ke Korsel Berbuah Kerja Sama soal Beasiswa dan Pengiriman Tenaga Kerja
Berkunjung ke Kinali Pasaman Barat, Vasko Ruseimy Disambut Hangat Masyarakat
Berkunjung ke Kinali Pasaman Barat, Vasko Ruseimy Disambut Hangat Masyarakat
Khairuddin Apresiasi Kinerja Mahyeldi di Pasaman dan Pasbar, Harapkan Lanjutan Kepemimpinan
Khairuddin Apresiasi Kinerja Mahyeldi di Pasaman dan Pasbar, Harapkan Lanjutan Kepemimpinan