Ajak Warga Peringati HUT RI, Kesbangpol Padang Bagikan 187 Bendera

Ajak Warga Peringati HUT RI, Kesbangpol Padang Bagikan 187 Bendera

Bendera merah putih (Foto: humas kota padang)

Lampiran Gambar

Bendera merah putih (Foto: humas kota padang)

Padangkita.com – Memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia, pemerintah Kota Padang membagikan 187 bendera beserta tiangnya kepada warga, guna meningkatkan kesadaran mengibarkan bendera.

Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah mengatakan pembagian bendera ini untuk mendorong warga agar lebih memiliki kesadaran memasang bendera, memperingati perjuangan pahlawan merebut kemerdekaan.

“Sekaligus menumbuhkan kembali rasa semangat berbangsa dan memiliki negara ini,” kata Mahyeldi, Rabu (9/8/2017).

Selain itu, pemasangan bendera juga menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke-72. Sesuai himbauan pemerintah agar pemasangan bendera dilakukan sebulan penuh.

Sementara itu, Kepala Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Padang Mursalim mengatakan, sebanyak 187 tiang dan bendera disiapkan dengan jumlah 17 buah untuk setiap kecamatan.

“Kita menyiapkan 187 bendera dan tiangnya. Kita bagikan 17 buah di setiap kecamatan,” sebutnya.

Ia berharap, dengan pembagian bendera beserta tiangnya itu, akan meningkatkan motivasi masyarakat untuk ambil bagian memperingati HUT kemerdekaan Republik Indonesia.

Tag:

Baca Juga

Gubernur Lampung Tawarkan Daging Sapi, Ubi dan Jagung, Gubernur Mahyeldi akan Kaji Dulu
Gubernur Lampung Tawarkan Daging Sapi, Ubi dan Jagung, Gubernur Mahyeldi akan Kaji Dulu
Demi Keselamatan Pengguna, Jembatan Gunung Nago Penghubung Pauh-Kuranji Diperbaiki DPUPR Padang
Demi Keselamatan Pengguna, Jembatan Gunung Nago Penghubung Pauh-Kuranji Diperbaiki DPUPR Padang
PSU Pasaman: Ujian Legitimasi, Pengawasan, dan Peran Komunitas Lokal di Era Digital
PSU Pasaman: Ujian Legitimasi, Pengawasan, dan Peran Komunitas Lokal di Era Digital
Belasan Ribu Warga Padang Ramaikan Fun Walk BOM Run 2025, Gebu Minang dan Pemko Padang Gaungkan Sport Tourism
Belasan Ribu Warga Padang Ramaikan Fun Walk BOM Run 2025, Gebu Minang dan Pemko Padang Gaungkan Sport Tourism
Psikolog SPH Ungkap Kunci Jaga Kesehatan Mental Anak dan Remaja di Era Digital
Psikolog SPH Ungkap Kunci Jaga Kesehatan Mental Anak dan Remaja di Era Digital
Perkuat Kawasan Tanpa Rokok, Pemko Padang Bertekad Wujudkan Kota Sehat Terbaik di Indonesia
Perkuat Kawasan Tanpa Rokok, Pemko Padang Bertekad Wujudkan Kota Sehat Terbaik di Indonesia