Ini Harga Tiket Murah Laga Kandang Semen Padang FC

Ini Harga Tiket Murah Laga Kandang Semen Padang FC

Jelang laga Semen Padang FC vs Persija di Gor H. Agus Salim Padang, 12/07/2017. (Foto : Ist)

Lampiran Gambar

Jelang laga Semen Padang FC vs Persija di Gor H. Agus Salim Padang, 12/07/2017. (Foto : Ist)

Padangkita.com – Manajemen Semen Padang FC mengambil kebijakan menurunkan harga tiket pada laga kandang Kabau Sirah di Stadion Haji Agus Salim untuk menarik minat supporter memenuhi stadion.

“Manajemen telah mengambil langkah agar supporter dapat kembali memenuhi stadion dan memberikan dukungan kepada tim,” kata CEO PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP) Iskandar Z Lubis, Rabu (4/10/2017).

Ia mengatakan kebijakan itu penting diambil mengingat dukungan supporter, terutama pada masa-masa sulit sangat diperlukan untuk terus memberikan semangat pada tim.

Di sisa laga kandang musim ini, manajemen menurunkan harga tiket pertandingan melawan Madura United, Jumat mendatang dengan harga tiket Rp25.000 untuk tribun utara dan selatan.

Kemudian Rp40.000 untuk tribun timur dan Rp100.000 untuk tribun utama atau tribun barat. Ia meyakini penurunan harga tiket ini bisa meningkatkan animo pendukung Semen Padang memadati stadion.

Sebelumnya, manajemen Semen Padang FC juga menyepakati berakhirnya kerjasama dengan pelatih kepala Nil Maizar, menyusul hasil minor dalam beberapa laga terakhir.

Asisten Pelatih Delfi Adri untuk sementara akan menjadi caretaker menggantikan posisi Nil, dan diharapkan mampu memperbaiki performa tim.

Iskandar mengatakan manajemen sudah bersepakat dengan Nil Maizar untuk mengakhiri kerjasama.

Dengan demikian, maka mantan pelatih tim nasional itu, tidak lagi sebagai Pelatih Kepala Semen Padang FC di sisa Laga Gojek Traveloka Liga 1 musim ini.

Ia mengatakan untuk sementara manajemen menyerahkan posisi caretaker pelatih kepala kepada asisten pelatih Delfi Adri dan dibantu oleh Zulkarnain Zakaria dan Dino Sefrianto, serta Suhatman Imam selaku Penasehat Teknis.

Iskandar menambahkan, dengan adanya perubahan ini, tim SPFC dapat mendapatkan warna baru dalam permainan.

Menurutnya, dengan kondisi tim saat ini berada diposisi klasmen yang kurang baik, maka manajemen akan terus melakukan perubahan-perubahan, agar tim dapat bisa tampil lebih maksimal.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada coach Nil, yang sudah bersama kami selama ini,” ujarnya.

 

Baca Juga

Raih 3 Poin Krusial di Kandang Persija, Pelatih Semen Padang Eduardo Almeida: Ini Sangat Penting!
Raih 3 Poin Krusial di Kandang Persija, Pelatih Semen Padang Eduardo Almeida: Ini Sangat Penting!
Semen Padang FC Tundukkan Persija 2-0, Nyalakan Asa Bertahan di Liga 1
Semen Padang FC Tundukkan Persija 2-0, Nyalakan Asa Bertahan di Liga 1
Di Zona Merah, Semen Padang FC 'Tak Gentar' Hadapi Persija: Usung Misi Sapu Bersih Demi Bertahan di Liga 1
Di Zona Merah, Semen Padang FC 'Tak Gentar' Hadapi Persija: Usung Misi Sapu Bersih Demi Bertahan di Liga 1
Persija Jakarta Siap Ladeni Semen Padang FC Demi Jaga Asa Empat Besar BRI Liga 1
Persija Jakarta Siap Ladeni Semen Padang FC Demi Jaga Asa Empat Besar BRI Liga 1
Demi Fair Play Zona Merah, Semen Padang Saran Libatkan Wasit Asing, PT LIB: Sudah Kami Perhatikan
Demi Fair Play Zona Merah, Semen Padang Saran Libatkan Wasit Asing, PT LIB: Sudah Kami Perhatikan
Di Ujung Tanduk, Semen Padang FC Patok Target Maksimal di 5 Laga Sisa BRI Liga 1
Di Ujung Tanduk, Semen Padang FC Patok Target Maksimal di 5 Laga Sisa BRI Liga 1