Pertama Kali dalam 100 Tahun, Parade Rio de Janeiro Ditunda Akibat Covid-19

Parade rio de janeiro, virus corona

Parade rio de janeiro ditunda karena virus Corona. [Foto: Ist]

Rio de Janiero, Padangkita.com - Pandemi Covid-19 membuat parade karnaval Rio de Janeiro yang terkenal di dunia ditunda untuk pertama kali dalam 100 tahun.

Hal ini disampaikan oleh sekolah-sekolah samba di Rio de Janeiro yang menyelenggarakan acara tersebut. Karnaval akan ditunda hiingga Februari 2020.

"Kami sampai pada kesimpulan bahwa acara tersebut harus ditunda," kata Jorge Castanheira, presiden kelompok yang menyelenggarakan parade tahunan, Liga Independen Sekolah Samba Rio de Janeiro (LIESA), dilansir dari Aljazeera, Senin (28/9/2020).

"Semakin sulit mengadakan Karnaval tanpa vaksin. Tidak ada cara untuk mengadakan Karnaval tanpa keamanan." sambungnya.

Pihak penyelenggara juga mengatakan parade tersebut mungkin tidak akan berlangsung sampai vaksin pembasmi virus SARV-Cov-2 ditemukan.

Baca juga: Bukan Lagi Jack Ma, Juragan Air Galon Kini Jadi Orang Terkaya di China

Castanheira mengatakan parade karnaval 2021 hanya bisa ditunda paling lama hingga Januari 2022, agar tidak mengganggu parade tahun berikutnya.

Brasil menjadi negara dengan kasus positif Covid-19 nomor tiga terbanyak di dunia. Brasil berada di bawah Amerika Serikat (AS) dan India.

Berdasarkan data dari Worldometers, kasus Covid-19 di negara ini tercatat sebanyak 4.732.309 orang. Sebanyak 4.060.088 orang sudah dinyatakan sembuh.

Sementara itu, sebanyak 141.776 orang meninggal akibat Covid-19. [*/try]


Baca berita Internasional terbaru hanya di Padangkita.com

Tags:

Baca Juga

Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Padang, Padangkita.com - Capaian Vaksinasi Covid-19 di Kota Padang hingga awal 2022 sudah mendekati angka 80 persen, yaitu 79 persen.
Capaian Vaksinasi Tembus 79 Persen, Hendri Septa Sebut Kegiatan Masyarakat di Padang Sudah Mulai Normal
Painan, Padangkita.com - Capaian vaksinasi Covid-19 di Nagari Rawang Gunung Malelo, Kecamatan Sutera, Pessel kini tembus 80 persen.
Berkat Door to Door, Capaian Vaksinasi di Nagari Rawang Gunung Malelo Kini Tembus 80 Persen
Painan, Padangkita.com - Capaian vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) masih jauh dari target.
Capaian Vaksinasi Covid-19 di Pessel Kini Masih 57,5 Persen
Padang, Padangkita.com - Dinkes Kota Padang akan mensurvei sejumlah sekolah untuk memastikan keberlangsungan Pembelajaran Tatap Muka (PTM).
Dinkes Padang Akan Survei Sejumlah Sekolah untuk Pastikan Keberlangsungan Pembelajaran Tatap Muka
Pariaman, Padangkita.com - Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman telah merilis nama-nama warga yang belum divaksin sama sekali hingga saat ini.
Rilis Nama Warga yang Belum Divaksin, Wako Genius Umar Minta Camat Telusuri hingga ke Desa dan Dusun