Polres Pasbar Gelar Apel Pasukan Pengamanan Pilkada, Kapolres Ingatkan Semua Personel untuk Netral

Berita Pasaman Barat, Polres Pasbar Pengamanan Pilkada, Polres Pasbar Gelar Apel Pasukan Pengamanan Pilkada, Kapolres Ingatkan Netral

Kepolisian Resor (Polres) Pasaman Barat (Pasbar) menggelar apel Pasukan Pengamanan Pilkada Serentak 2020 di Lapangan Utama Mapolres, Rabu (26/8/2020).

Simpang Empat, Padangkita.com - Kepolisian Resor (Polres) Pasaman Barat (Pasbar) menggelar apel Pasukan Pengamanan Pilkada Serentak 2020 di Lapangan Utama Mapolres, Rabu (26/8/2020).

Apel yang dipimpin oleh Kapolres Pasbar AKBP Sugeng Hariyadi ini dihadiri Bupati Pasbar Yulianto dan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Pasbar lainnya.

Dalam amanatnya, Kapolres AKBP Sugeng Hariyadi menyampaikan apel ini perlu dilaksanakan guna mengetahui kesiapsiagaan personel Polres Pasbar untuk menghadapi Pilkada tahun 2020 di tengah pandemi Covid-19.

"Kita berharap Pilkada tahun 2020 di wilayah Kabupaten Pasaman Barat ini bisa berjalan dengan lancar, aman dan terkendali," ujar Sugeng.

Selain kesiapsiagaan personel, Sugeng juga mengingatkan jajarannya agar terus melakukan koordinasi secara proaktif dengan penyelenggara Pilkada dan instansi terkait lainnya.

Baca juga: Banyak Pendapatan dan Belanja Dikoreksi untuk Tangani Pandemi Covid-19 di Pasbar

"Koordinasi terus ditingkatkan agar proses penyelenggaraan pemilu dapat kita pantau dan diikuti," ujar Sugeng.

Dia juga mengingatkan, semua personel Polres Pasbar untuk tetap netral dalam menyikapi situasi Pilkada serentak tahun 2020 ini.

Baca juga: Penyaluran BLT dari APBD Pasbar Dinilai Lamban, Parizal: Padahal Dana Sudah Tersedia Rp9 Miliar

"Khusus kepada personel Polres Pasbar kami minta untuk selalu netral dalam menyikapi dan menghadapi situasi Pilkada serentak tahun 2020 ini," ingat dia.

Bertindak sebagai Komandan Upacara, Ipda Wefrizal dan dihadiri oleh Waka Polres Pasbar Kompol Abdus Syukur Felani, Kabag Ops Polres Pasbar Kompol Muddasir, Kabag Ren Polres Pasbar Kompol Ikbal Harun, Kabag Sumda Polres Pasbar AKP Muzhendra.

Selain itu, hadir juga Kadis Kesehatan Pasbar, Jhon Hardi, Ketua KPU Pasbar, Ketua Bawaslu Pasbar, Kasat Pol PP Abdi Surya, Kadis Perhubungan, Danramil 02/Simpang Empat, Kapolsek, Perwira Polres Pasbar, personel Polres, TNI, Pol PP dan personel Dinas Perhubungan Pasbar. [rom/pkt]


Baca berita Pasaman Barat terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Dua Hari Penertiban Tambang Ilegal di Pasbar, Tim Terpadu Amankan 21 Orang dan 8 Alat Berat
Dua Hari Penertiban Tambang Ilegal di Pasbar, Tim Terpadu Amankan 21 Orang dan 8 Alat Berat
Jalan Rusak Akibat Bencana di Talu Diusulkan Pindah Jalur, Mahyeldi: Lokasi Awal Berisiko
Jalan Rusak Akibat Bencana di Talu Diusulkan Pindah Jalur, Mahyeldi: Lokasi Awal Berisiko
Penyerahan Santunan JKM dan Sosialisasi Program BPJS Ketenagakerjaan di SMA Al-Istiqamah
Penyerahan Santunan JKM dan Sosialisasi Program BPJS Ketenagakerjaan di SMA Al-Istiqamah
Wagub Vasko Ruseimy Serahkan Hibah Rp2,7 Miliar untuk Anak-anak LKSA di Pasaman Barat
Wagub Vasko Ruseimy Serahkan Hibah Rp2,7 Miliar untuk Anak-anak LKSA di Pasaman Barat
Wujudkan Generasi Sehat, Program Makan Bergizi Gratis Disosialisasikan di Pasaman Barat
Wujudkan Generasi Sehat, Program Makan Bergizi Gratis Disosialisasikan di Pasaman Barat
Lindungi Nelayan Kecil dari 'Illegal Fishing', Vasko Ruseimy Didukung Penuh HSNI Pasaman Barat
Lindungi Nelayan Kecil dari 'Illegal Fishing', Vasko Ruseimy Didukung Penuh HSNI Pasaman Barat