Bertambah Lagi 2 Kasus Positif Covid-19 di Pessel, Dinas Kesehatan Gencarkan “Tracing"

Berita Pesisir Selatan, Pasien Covid-19 termuda di Sumbar, Positif Covid-19, Anak Usia 6 Tahun Jadi Pasien Termuda di Sumbar, Corona Pessel, Padangkita.com, Santri Pessel dikarantina, Covid-19 Sumbar, Kasus Positif Covid-19 Pessel

Covid-19 di Pesisir Selatan (Foto: Ist)

Painan, Padangkita.com – Jumlah warga Pesisir Selatan (Pessel) yang positif terinfeksi Covid-19 bertambah lagi dua orang, Jumat (7/8/2020). Sehingga total kasus di Pessel menjadi 21 orang.

Juru bicara Gugus Tugas Covid-19 Pessel, Rinaldi menyebutkan, kepastian tambahan dua kasus tersebut telah berdasarkan laporan pihak Laboratorium Fakultas Kedokteran Unand, Padang, No: 133/08/PDRPI-FK/2020, tanggal 7 Agustus 2020.

“Kedua warga itu adalah perempuan, 19 tahun, anak dari kasus positif ke-19 dan laki-laki, 37 tahun, sopir dari kasus ke-19, yang beralamat di Kambang, Kecamatan Lengayang. Ini merupakan hasil ‘tracing’ dari kasus ke-19, warga Kambang yang baru datang dari Purwakarta,” ungkap Rinaldi yang juga Kabag Humas dan Protokoler Setdakab Pessel, Jumat (7/8/2020) sore.

Berkaitan dengan dua kasus terkonfirmasi positif tersebut, lanjut Rinaldi, tim Gugus Tugas Covid-19 Pessel dari Dinas Kesehatan telah melakukan “tracing”.

“Hasil sementara diperoleh 11 orang yang kontak erat dengan kasus ke-20 dan ke-21 ini,” ulas Rinaldi.

Baca juga: 23 Warga Sutera Pessel Dikarantina Usai Kontak dengan Kasus Terkonfirmasi Covid-19

Sementara itu terkait karantina dan perawatan terhadap kasus positif ke-20 dan ke-21 ini, kata Rinaldi, Gugus Tugas Covid-19 Pessel sedang melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan Provinsi Sumatra Barat (Sumbar), untuk karantina di BPSDM, Padang.

Baca juga: RSUD Pessel Segera Punya Gedung Khusus Pelayanan Paru, Telan Rp6,7 Miliar Ditarget Tuntas Akhir Tahun

Dilaporkan juga, dari total 21 orang yang positif Covid-19 di Pessel, 17 orang sebelumnya sudah dinyatakan sembuh, satu orang meninggal dunia, tiga orang yang sedang menjalani perawatan dan isolasi.

Kasus suspek dengan gejala sedang-berat di Pessel tercatat satu orang, dan saat ini dirawat di RSUD M Zein Painan. Selain itu, sebanyak 23 orang warga juga masih menjalani karantinda di rumah susun sewa (Rusunawa) Painan, sembari menunggu hasil tes swab.

Pessel sebelumnya cukup lama masuk dalam zona hijau. Sampai akhirnya muncul kasus baru awal bulan ini. Kantor-kantor dan objek wisata telah dibuka. [*/pkt]


Baca berita Pesisir Selatan terbaru hanya di Padangkita.com

Baca Juga

Amanda Putri Mahasiswi asal Pessel Nyanyikan Lagu 'Langkisau' di Turki, Viral dan Tuai Pujian
Amanda Putri Mahasiswi asal Pessel Nyanyikan Lagu 'Langkisau' di Turki, Viral dan Tuai Pujian
Melihat Sejarah dan Filosofi Tari Kain asal Pesisir Selatan yang sudah Ditetapkan sebagai WTBI
Melihat Sejarah dan Filosofi Tari Kain asal Pesisir Selatan yang sudah Ditetapkan sebagai WTBI
Gunung Talau Lumpo Spot Baru Paralayang di Pessel, Diuji Coba untuk Latihan Akhir 2025
Gunung Talau Lumpo Spot Baru Paralayang di Pessel, Diuji Coba untuk Latihan Akhir 2025
Ulayat Nagari jadi Hutan Lindung dan HPK, Ninik Mamak Inderapura Mengadu ke Andre Rosiade
Ulayat Nagari jadi Hutan Lindung dan HPK, Ninik Mamak Inderapura Mengadu ke Andre Rosiade
Pessel Bangun Sirkuit Balap Motor, Lokasinya Luar Bisa Indah akan Jadi Destinasi Wisata Baru
Pessel Bangun Sirkuit Balap Motor, Lokasinya Luar Bisa Indah akan Jadi Destinasi Wisata Baru
Nyaman Berlibur Lebaran di Pessel tanpa Pungli - Premanisme dan 'Main Pakuak' Harga Makanan
Nyaman Berlibur Lebaran di Pessel tanpa Pungli - Premanisme dan 'Main Pakuak' Harga Makanan