LKS Bergambar Wali Kota Padang Beredar, Habibul: Jika Menyalahi Regulasi, Bisa Kita Tarik

Berita Padang terbaru: LKS Bergambar Mahyeldi

LKS bergambar Wali Kota Padang Mahyeldi Ansharullah. [Foto: Ist]

Padang, Padangkita.com - Buku Lembaran Kerja Siswa (LKS) mata pelajaran Bahasa Inggris kelas VIII Sekolah Menengah Pertama (SMP) dengan gambar sampul Wali Kota Padang Mahyeldi Ansharullah, menjadi perbincangan. Soalnya, Mahyeldi telah diketahui bakal maju pada pemilihan gubernur Sumbar 2020.

Pada buku kombinasi warna biru, putih dan hijau itu, terpampang jelas foto Wali Kota Padang Mahyeldi Ansharullah di sebelah gambar rumah gadang atau di atas gambar guru yang berbaris rapi.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Padang, Habibul Fuadi membenarkan adanya buku bergambar Wali Kota Padang itu. Dia mengatakan saat ini pihaknya tengah berkoordinasi untuk melakukan pengecekan buku tersebut.

"Kami belum melihat bukunya, masih foto, tentu kita akan mengecek terlebih dahulu," ujar Habibul saat dihubungi Padangkita.com melalui sambungan telepon, Selasa (14/7/2020).

Dikatakan Habibul, jika memang buku itu melanggar regulasi yang ada, apalagi menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2020, buku LKS tersebut bisa saja ditarik. Hal itu dilakukan, kata dia, agar nantinya tidak terjadi polemik di tengah masyarakat.

"Ini kan kreatifitas para guru untuk membuat buku, bisa saja sebelumnya membuat itu dan sekarang dibuat lagi. Sama seperti buku pesantren, kan ada gambar Pak Wali juga, tidak ada persoalan," kata Habibul.

Di Kota Padang, sekolah tahun ajaran baru 2020/2021 telah dimulai. Beberapa kabupaten/kota, termasuk Kota Padang masih melakukan pembelajaran secara daring karena masih zona merah penyebaran Covid-19.

Namun, para siswa tingkat Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kota Padang pada awal sekolah, Senin (13/7/2020), diwajibkan datang ke sekolah.

Mereka datang bersama orang tua untuk mengambil modul belajar selama daring. Modul belajar ini berupa LKS dan tugas-tugas. [mfz/pkt]


Baca berita Padang terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Gubernur Lampung Tawarkan Daging Sapi, Ubi dan Jagung, Gubernur Mahyeldi akan Kaji Dulu
Gubernur Lampung Tawarkan Daging Sapi, Ubi dan Jagung, Gubernur Mahyeldi akan Kaji Dulu
Besok PSU Pilkada Pasaman, Ini Imbauan Gubernur Mahyeldi dari Bandar Lampung
Besok PSU Pilkada Pasaman, Ini Imbauan Gubernur Mahyeldi dari Bandar Lampung
Nobel Solutions: UIN Bukittinggi Bisa Jadi Jembatan Akademik Indonesia – Irlandia
Nobel Solutions: UIN Bukittinggi Bisa Jadi Jembatan Akademik Indonesia – Irlandia
Ajak Semua Perantau Minang Dukung Bank Nagari, OSO: Buka Rekening dan Tempatkan Dana
Ajak Semua Perantau Minang Dukung Bank Nagari, OSO: Buka Rekening dan Tempatkan Dana
Bidik Dukungan Maksimal Perantau, Gubernur Sumbar dan Bank Nagari Roadshow ke 4 Provinsi
Bidik Dukungan Maksimal Perantau, Gubernur Sumbar dan Bank Nagari Roadshow ke 4 Provinsi
Sumbar Terpilih sebagai Penerima Program Sekolah Rakyat, Dimulai di Kabupaten Solok
Sumbar Terpilih sebagai Penerima Program Sekolah Rakyat, Dimulai di Kabupaten Solok