Persib Bandung Waspadai Motivasi Kebangkitan Semen Padang FC

Persib Bandung Waspadai Motivasi Kebangkitan Semen Padang FC

Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurdjaman (Dokumen Persib.co.id)

Lampiran Gambar

Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurdjaman (Dokumen Persib.co.id)

Padangkita - Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurdjaman menilai Semen Padang tetap sebagai lawan yang kuat. Meskipun, skuat Kabau Sirah tampil buruk di dua pertandingan terakhir.

Persib Bandung bakal menantang Semen Padang FC dalam laga lanjutan kompetisi Liga 1, di Stadion H Agus Salim Padang, Sabtu 13 Mei 2017. Bagi Djanur-sapaan akrab Djadjang-, ini merupakan pertandingan tandang berat.

"Ini pertandingan away yang sangat berat bagi kami," ujarnya, Rabu 10 Mei 2017.

Djanur tak menganggap kekalahan beruntun yang dialami Semen Padang FC di dua laga terakhir sebagai keuntungan. Justru, kata dia, sebagai tim terluka, motivasi anak asuh Nil Maizar akan meningkat.

"Setiap tim yang melawan Persib selalu tampil beda. Itu harus diantisipasi," katanya.

Namun, Djanur tetap optimistis merebut poin di pekan keenam ini. Anak asuhnya memiliki motivasi yang kuat untuk memenangkan pertandingan.

Apalagi skuat Maung Bandung memiliki tren bagus dalam tiga laga terakhir ini. Mereka berhasil manaklukan Sriwijaya 2-0, Persegres Gresik 1-0 dan Persipura Jayapura 1-0.

Persib bertengger di puncak klasemen sementara Liga 1. Michael Essien dan kawan-kawan membukukan 11 poin dalam lima laga yang telah dilakoni.

Baca Juga

Semen Padang FC Berbenah, Mantan Pemain Portugal U-19 Hingga Genoa Didatangkan
Semen Padang FC Berbenah, Mantan Pemain Portugal U-19 Hingga Genoa Didatangkan
Awal Putaran Kedua Liga 1 yang Menantang Menanti Semen Padang FC
Awal Putaran Kedua Liga 1 yang Menantang Menanti Semen Padang FC
Ini Dia Pemain Asing Pertama yang Didatangkan Semen Padang FC untuk Putaran Ke Dua Liga 1 2024
Ini Dia Pemain Asing Pertama yang Didatangkan Semen Padang FC untuk Putaran Ke Dua Liga 1 2024
Semen Padang FC Umumkan Lepas Empat Pemain Lokal di Jeda Putaran Pertama Liga 1
Semen Padang FC Umumkan Lepas Empat Pemain Lokal di Jeda Putaran Pertama Liga 1
Kabau Sirah Tersungkur di Putaran Pertama, Andre Rosiade: Tolong Stop Doa Buruk Turun ke Liga 2
Kabau Sirah Tersungkur di Putaran Pertama, Andre Rosiade: Tolong Stop Doa Buruk Turun ke Liga 2
Takluk dari Arema FC, Semen Padang FC Tutup Putaran Pertama Liga di Zona Merah
Takluk dari Arema FC, Semen Padang FC Tutup Putaran Pertama Liga di Zona Merah