Sidak Kawasan Atom Center, Wako Padang Temukan Mesin Judi

Berita Padang Terbaru. Atom Center Padang. Wali Kota Padang Mahyeldi Sidak ke kawasan Pertokoan Matahari Atom Center. Baca Padangkita.com

Wali Kota Padang Mahyeldi Ansharullah lakukan inpeksi mendadak (Sidak) ke kawasan Pertokoan Matahari Atom Center (Matahari Lama) di Jalan Imam Bonjol Padang, Kamis (06/02/2020). (Foto: Ist)

Padang, Padangkita.com -  Wali Kota Padang Mahyeldi Ansharullah lakukan inpeksi mendadak (Sidak) ke kawasan Pertokoan Matahari Atom Center (Matahari Lama) di Jalan Imam Bonjol Padang, Kamis (06/02/2020).

Pada sidak yang dilakukan di Atom Center Padang kali ini, Mahyeldi dan sejumlah OPD terkait menemukan sejumlah tempat karoke, mesin judi, meja biliard dan kamar-kamar kosong.

Mahyeldi juga menemukan toko yang digunakan tanpa izin dan dua yang kedapatan menggunakan barang terlarang.

Dirinya menjelaskan sidak kali ini dilakukan untuk mengetahui aset-aset Pemerintah Kota Padang yang disewakan oleh oknum-oknum tertentu kepada masyarakat yang tidak memiliki izin. Dan tempat yang tidak memiliki izin tersebut disegel.

Baca juga: Demo Sopir dan Pengusaha Angkot Aie Pacah, ini Respon Pemko Padang

"Hari kita lakukan penyegelan tempat-tempat yang tidak memiliki izin dan kita tegaskan bagi pemilik tokoh yang tidak memiliki izin untuk segera mengeluarkan barang-barang," katanya, Kamis (06/02/2020).

Terkait persoalan ini, dirinya berharap kepada OPD terkait untuk segera mengurus dan menyelesaikan permasalahan ini sehingga aset pemerintah yang dipakai masyarakat tertata dengan baik.

Selain itu, penyimpangan-penyimpangan yang dilakukan para oknum-oknum tertentu untuk dapat segera ditindak lanjuti dan diselesaikan.

"Penyimpangan oleh oknum tertentu harus segera ditindak lanjuti," katanya.

Hadir mendampingi Wali Kota Padang, Inspektur Kota Padang Andri Yulika, Kadis Perdagangan Endrizal, Kadishub Dian Fakri,Kasat Pol PP Padang Alfiadi, Camat Padang Selatan Teddy Antonius, Kodim 0312/Padang dan beberapa pimpinan OPD di lingkup Padang. (*/pk-02)

Baca Juga

Pemprov Sumbar Gelar Nobar Piala Asia U-23 Indonesia Vs Irak, Ada Hadiah 3 Sepeda Listrik
Pemprov Sumbar Gelar Nobar Piala Asia U-23 Indonesia Vs Irak, Ada Hadiah 3 Sepeda Listrik
Gubernur Mahyeldi Serahkan Bantuan Ayam KUB di Pasbar, Nilai Totalnya Capai Rp4,3 Miliar
Gubernur Mahyeldi Serahkan Bantuan Ayam KUB di Pasbar, Nilai Totalnya Capai Rp4,3 Miliar
Selangkah lagi, Masyarakat Adat Mangkuto Alam Tinggam Punya Hak Kelola 348 Ha Hutan Sosial
Selangkah lagi, Masyarakat Adat Mangkuto Alam Tinggam Punya Hak Kelola 348 Ha Hutan Sosial
Gerakan Tabungan Pajak Pertama di Indonesia Diluncurkan di Sumbar, Mudahkan Masyarakat
Gerakan Tabungan Pajak Pertama di Indonesia Diluncurkan di Sumbar, Mudahkan Masyarakat
‘Nobar’ Semifinal Piala Asia U-23 di Auditorium Gubernuran Sumbar dan 5 Videotron di Lokasi Ini
‘Nobar’ Semifinal Piala Asia U-23 di Auditorium Gubernuran Sumbar dan 5 Videotron di Lokasi Ini
Hadiri Wisuda Ar Risalah, Gubernur Mahyeldi: Pemprov Siapkan Jalur Pendidikan ke Luar Negeri
Hadiri Wisuda Ar Risalah, Gubernur Mahyeldi: Pemprov Siapkan Jalur Pendidikan ke Luar Negeri