Rumah Sakit M Djamil Siapkan Ruang Isolasi untuk Pasien Virus Corona

Berita Sumatera Barat Terbaru: Rumah Sakit M Djamil Siapkan Ruang Isolasi untuk Pasien Virus Corona Jemaah Umrah, Rumah Sakit di Sumbar

RS M Djamil (Foto: Ist)

Padang, Padangkita.com - Rumah Sakit M Djamil Padang menyiapkan ruangan khusus (isolasi) untuk menerima pasien yang terdampak virus Corona. Hal ini diambil sebagai langkah antisipasi untuk menghadapi risiko terburuk dari penyebaran virus misterius yang mematikan tersebut.

Pejabat Pemberi Informasi RSUP M. Djamil, Gustafianof mengatakan bahwa Rumah Sakit M Djamil Padang memiliki ruangan isolasi yang sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

"Jika ada masyarakat yang teridentifikasi terjangkit virus Corona, kami siap menerima pasien tersebut," katanya, Kamis (23/1/2020).

Ruangan isolasi itu adalah ruangan yang juga diperuntukkan bagi pasien flu burung, berada di lantai 3 Bagian Penyakit Dalam. Di sana setiap kali ada pasien yang diduga terjangkit flu burung, maka akan dirawat di ruangan itu.

Pihaknya juga punya dokter khusus, petugas medis, perawat yang sudah terlatih menangani kasus flu burung atau sejenisnya.

Tim medis bekerja sesuai standar yang ditetapkan sehingga ketika ada kasus mereka mampu melindungi diri dan mengobati pasien sesuai ketentuan berlaku.

Baca juga: Kota Padang Tergetkan Bebas HIV/AIDS pada 2030

Sebelumnya, Kemenkes RI, menyiagakan 100 rumah sakit di Indonesia sebagai rujukan untuk pasien yang terindikasi virus corona.

"Untuk mengatasi kondisi demikian, RSUP M. Djamil Padang siap mendukung upaya Kementerian RI tentu untuk memberikan pelayanan pada masyarakat, sehingga ketika ada kasus, langsung ditangani dengan cepat," terangnya.

Untuk pencegahan virus corona, masyarakat diminta untuk menghindari makanan daging dan telur mentah, hindari area berasapa atau merokok, minum obat segera setelah gejalanya muncul dan jangan biarkan kondisinya parah.

Kemudian cuci tangan setelah bersin atau batuk, tutup mulut sebelum batuk dan bersin. (*/pk-02)

Baca Juga

Ilmuwan Muda Ini Emosi Masakan Padang Disebut Tidak Sehat, Tunjukkan Titik Masalahnya
Ilmuwan Muda Ini Emosi Masakan Padang Disebut Tidak Sehat, Tunjukkan Titik Masalahnya
GAIA Dental Clinic di 'Spelling Bee' Jadi Momen Orang Tua dan Anak untuk Peduli Kesehatan Gigi
GAIA Dental Clinic di 'Spelling Bee' Jadi Momen Orang Tua dan Anak untuk Peduli Kesehatan Gigi
Banjir Produk Tanpa Izin Edar di Pasar Online, BBPOM Padang Gelar Aksi
Banjir Produk Tanpa Izin Edar di Pasar Online, BBPOM Padang Gelar Aksi
Perawatan Gigi dan Liburan: Ini 'Dental Clinic' di Padang yang Populer di Kalangan Wisatawan
Perawatan Gigi dan Liburan: Ini 'Dental Clinic' di Padang yang Populer di Kalangan Wisatawan
Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Apa Itu PAFI dan Mengapa Penting untuk Calon Apoteker
Apa Itu PAFI dan Mengapa Penting untuk Calon Apoteker