Gubernur Mahyeldi Minta Semua Kompak agar Pengurus KONI Sumbar segera Terbentuk

Gubernur Mahyeldi Minta Semua Kompak agar Pengurus KONI Sumbar segera Terbentuk

Logo Komite Olahraga Nasional Indonesa (KONI) Sumatera Barat (Sumbar). [Foto: Dok. KONI Sumbar]

Padang, Padangkita.com – Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi Ansharullah menegaskan bahwa Pemprov sangat serius membangun olahraga daerah. Ia meminta semua pihak bersatu untuk memajukan olahraga.

“Olahraga hanya bisa maju dengan kekompakan. Dari dulu saya diajarkan, kompak itu kunci kesuksesan. Karena itu KONI, Pengprov, dan semua pihak harus solid,” kata Mahyeldi dalam Rapat Koordinasi dan Konsultasi (Rakorsi) KONI Sumbar di Aula Kantor Gubernur, Sabtu, (27/9/2025).

Menurut Mahyeldi, Rakorsi menjadi forum penting untuk menyepakati kepengurusan KONI Sumbar ke depan, agar dapat segera bekerja untuk kemajuan olahraga Sumbar.

“Mari kita sepakati bersama siapa ketua, sekretaris, wakil, dan bendahara. Jangan ditunda lagi, supaya KONI bisa langsung bekerja untuk kemajuan olahraga Sumbar,” ingat Mahyeldi.

Ia juga berharap, seluruh unsur terkait mulai organisasi keolahragaan, pemerintah provinsi, kabupaten/kota, hingga masyarakat luas, dapat seayun selangkah dalam memajukan olahraga Sumbar.

“Saya berharap pemerintah provinsi, kabupaten/kota, KONI, Pengurus Cabor dan masyarakat semuanya kompak. Bersama-sama kita bawa olahraga Sumatera Barat ke tingkat yang lebih baik,” ajak Mahyeldi.

Ketua Caretaker KONI Sumbar, Erizal Chaniago menjelaskan, bahwa caretaker dibentuk berdasarkan SK KONI Pusat Nomor 113 Tahun 2025 tentang Pengambilalihan Kepengurusan KONI Provinsi Sumbar masa bakti 2021–2025. Sementara itu, tugas caretaker hanya dua yakni, administrasi rutin dan melaksanakan Musprov sampai terpilihnya ketua definitif.

Ia pun mengapresiasi perhatian Pemprov Sumbar terhadap kemajuan olahraga.

“Belum pernah ada kegiatan seperti ini yang dihadiri langsung oleh Gubernur, Sekda, dan Kadispora selain di Sumbar,” kata Erizal Chaniago.

Sesuai dengan pesan Gubernur, ia mengajak pengurus KONI kabupaten/kota untuk kompak dan bersinergi dengan Pemerintah Daerah dalam memajukan olahraga di Sumbar.

Baca juga: Hapus Honor Bulanan Tetap Pengurus, KONI Sumbar Hemat Rp 1 Milyar

Rapat Koordinasi dan Konsultasi (Rakorsi) KONI Sumbar juga didhadiri Sekdaprov Sumbar, Arry Yuswandi, Sekwan DPRD Sumbar yang juga mantan Kadispora Sumbar, Maifrizon, Plt. Kadispora Sumbar, Dedi Diantolani, Ketua KONI kabupaten/kota se-Sumbar, serta Ketua Pengprov Cabor. [*/adpsb]

Baca Juga

Masukan BPK Penting agar Program Penanganan Bencana di Sumbar dapat Berjalan Sesuai Aturan
Masukan BPK Penting agar Program Penanganan Bencana di Sumbar dapat Berjalan Sesuai Aturan
Pessel Siapkan 62 Unit Huntara di Bayang Utara, Gubernur Mahyeldi Minta Percepat Pembangunan
Pessel Siapkan 62 Unit Huntara di Bayang Utara, Gubernur Mahyeldi Minta Percepat Pembangunan
Pemprov Transfer Dana Tanggap Darurat Pessel Rp5,7 Miliar, Mahyeldi: Kalau Kurang, Ditambah
Pemprov Transfer Dana Tanggap Darurat Pessel Rp5,7 Miliar, Mahyeldi: Kalau Kurang, Ditambah
KONI Sumbar Temui Wali Kota Padang, Matangkan Rencana Porprov 2026 Skema Tuan Rumah Bersama
KONI Sumbar Temui Wali Kota Padang, Matangkan Rencana Porprov 2026 Skema Tuan Rumah Bersama
Pergantian Tahun 2025-2026, Pemprov Sumbar Gelar Zikir, Doa dan Tablig Akbar di Masjid Raya
Pergantian Tahun 2025-2026, Pemprov Sumbar Gelar Zikir, Doa dan Tablig Akbar di Masjid Raya
WAMY Turun Langsung Bantu Korban Bencana, Pemprov Sumbar Sampaikan Apresiasi
WAMY Turun Langsung Bantu Korban Bencana, Pemprov Sumbar Sampaikan Apresiasi