Jadwal Lengkap BRI Super League Pekan Kedua: Semen Padang vs Dewa United Buka Laga, Debut Kandang Bhayangkara di Lampung

Jadwal Lengkap BRI Super League Pekan Kedua: Semen Padang vs Dewa United Buka Laga, Debut Kandang Bhayangkara di Lampung

striker Dewa United, Alex Martins berebut bola dengan kiper Semen Padang FC Arthur Agusto dalam lanjuta BRI Liga 1. {Foto: Liga Indonesia]

Padang, Padangkita.com - Kompetisi sepak bola kasta tertinggi, BRI Super League 2025/26, akan memasuki pekan kedua mulai Jumat (15/8/2025). Sembilan pertandingan seru siap tersaji, salah satunya duel antara tim yang sama-sama terluka di pekan perdana, yaitu Semen Padang FC dan Dewa United Banten FC.

Pertandingan ini akan membuka pekan kedua di Stadion Haji Agus Salim, Padang, pukul 15.30 WIB. Semen Padang, harus menelan kekalahan 0-2 dari Persib di laga sebelumnya. Nasib serupa dialami Dewa United, yang takluk 1-3 di kandang sendiri saat menjamu Malut United. Kedua tim dipastikan akan berjuang keras untuk meraih poin perdana dan keluar dari zona bawah klasemen sementara.

Pekan kedua ini juga akan menjadi momen bersejarah bagi Bhayangkara Presisi Lampung FC. Mereka akan melakoni laga kandang perdananya musim ini di Stadion PKOR Sumpah Pemuda, Lampung, pada Sabtu (16/8/2025) pukul 15.30 WIB. Lawan yang akan dihadapi adalah PSM Makassar, tim juara Liga 1 2017. Laga ini diprediksi akan berlangsung sengit, sekaligus menjadi ajang pembuktian Bhayangkara di hadapan suporter barunya.

Pertandingan menarik lainnya akan tersaji pada hari yang sama saat Persis Solo menjamu Persija Jakarta di Stadion Manahan pukul 19.00 WIB. Persija datang dengan modal kepercayaan diri tinggi setelah sukses membantai Persita Tangerang 4-0 di pekan pertama dan memuncaki klasemen sementara. Laga ini diprediksi menjadi ujian berat bagi tim tuan rumah.

Baca Juga: Ini Dia Jadwal Lengkap Semen Padang FC di BRI Super League 2025/2026

Pekan kedua akan ditutup dengan dua pertandingan pada Senin (18/8/2025). PSBS Biak akan menghadapi Borneo FC Samarinda di Stadion Maguwoharjo, Sleman, sedangkan Persijap Jepara akan menjamu Persib Bandung di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara.

Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/26 Pekan Kedua

Jumat, 15 Agustus 2025

  • 15.30 WIB: Semen Padang FC vs Dewa United Banten FC (Stadion Haji Agus Salim)
  • 19.00 WIB: Malut United FC vs Bali United FC (Stadion Gelora Kie Raha)

Sabtu, 16 Agustus 2025

  • 15.30 WIB: Persik Kediri vs Madura United FC (Stadion Brawijaya)
  • 15.30 WIB: Persita Tangerang vs Persebaya Surabaya (Indomilk Arena)
  • 15.30 WIB: PSIM Yogyakarta vs Arema FC (Stadion Sultan Agung)
  • 15.30 WIB: Bhayangkara Presisi Lampung FC vs PSM Makassar (Stadion PKOR Sumpah Pemuda)
  • 19.00 WIB: Persis Solo vs Persija Jakarta (Stadion Manahan)

Senin, 18 Agustus 2025

  • 15.30 WIB: PSBS Biak vs Borneo FC Samarinda (Stadion Maguwoharjo)
  • 18.30 WIB: Persijap Jepara vs Persib Bandung (Stadion Gelora Bumi Kartini). [*/hdp]

Baca Juga

Perkuat Skuad di Putaran Kedua, Semen Padang FC Resmi Datangkan Guillermo Fernandez dan Kazaki Nakagawa
Perkuat Skuad di Putaran Kedua, Semen Padang FC Resmi Datangkan Guillermo Fernandez dan Kazaki Nakagawa
Update Transfer Semen Padang: Pertahankan 3 Nama Lama, Total 11 Pemain Asing Siap Tempur
Update Transfer Semen Padang: Pertahankan 3 Nama Lama, Total 11 Pemain Asing Siap Tempur
Pulang ke Indarung, Rendy Oscario Siap Jadi Tembok Terakhir Semen Padang FC
Pulang ke Indarung, Rendy Oscario Siap Jadi Tembok Terakhir Semen Padang FC
Kabau Sirah Cuci Gudang, Andre Rosiade Siapkan 10 Pemain Asing demi Bangkit di Putaran Kedua
Kabau Sirah Cuci Gudang, Andre Rosiade Siapkan 10 Pemain Asing demi Bangkit di Putaran Kedua
Revolusi Kabau Sirah: Rombak Total Skuad hingga Agendakan Uji Coba Kontra Raksasa Korea
Revolusi Kabau Sirah: Rombak Total Skuad hingga Agendakan Uji Coba Kontra Raksasa Korea
Pedro Matos Optimistis Semen Padang Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Pedro Matos Optimistis Semen Padang Tutup Putaran Pertama dengan Manis