Padang, Padangkita.com – Mengawali hari di bulan suci Ramadan 1446 Hijriah, Wali Kota Padang, Fadly Amran, melaksanakan kegiatan Safari Subuh di Masjid Raya Balai Gadang, Kecamatan Koto Tangah, pada Jumat (14/3/2025).
Kegiatan ini menjadi wadah bagi Wali Kota untuk berinteraksi langsung dengan masyarakat sekaligus menyampaikan berbagai informasi terkait program pembangunan Kota Padang.
Dalam sambutannya di hadapan jamaah, Fadly Amran mengajak seluruh masyarakat untuk berperan aktif dalam mendukung berbagai program yang telah dicanangkan oleh Pemerintah Kota (Pemko) Padang.
Ia juga menekankan pentingnya sinergi dan kebersamaan dalam menjaga keamanan serta ketertiban lingkungan sekitar, terutama selama bulan Ramadan.
Lebih lanjut, Wali Kota Fadly Amran juga menyampaikan informasi mengenai program-program unggulan Pemko Padang, di antaranya adalah program Smart Surau dan Sinergi Nagari. Kedua program ini, menurutnya, memiliki peran strategis dalam memajukan Kota Padang.
“Program Smart Surau bertujuan untuk memperkuat peran masjid dan surau sebagai pusat kegiatan masyarakat, khususnya dalam pembinaan keagamaan. Sementara itu, program Sinergi Nagari hadir untuk meningkatkan kolaborasi yang erat antara pemerintah dan masyarakat dalam berbagai aspek pembangunan,” jelas Fadly Amran.
Ia berharap, melalui kedua program unggulan ini, kesejahteraan masyarakat Kota Padang dapat meningkat, serta nilai-nilai keislaman dan kearifan lokal dapat terus dilestarikan.
“Kita ingin membangun Kota Padang yang lebih maju dan berdaya saing, dan kedua program ini akan menjadi pilar penting dalam mewujudkan visi tersebut,” sambungnya.
Selain fokus pada program pembangunan, Fadly Amran juga menyoroti pentingnya peran aktif orang tua dan seluruh elemen masyarakat dalam melindungi anak-anak dari pengaruh negatif, seperti aksi tawuran. Ia mengimbau agar orang tua lebih mengawasi aktivitas anak-anak, terutama di malam hari.
“Kami berharap semua pihak dapat bekerja sama untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi tumbuh kembang generasi muda Kota Padang,” tegasnya.
Kegiatan Safari Subuh Ramadan ini turut dihadiri oleh sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota Padang, di antaranya Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Yopi Krislova, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Tri Hadiyanto, Kepala Dinas Kesehatan Srikurnia Yati, dan Kepala Dinas Sosial Heriza Syafani.
Kehadiran para tokoh masyarakat, seperti ninik mamak dan alim ulama di Kecamatan Koto Tangah, juga menunjukkan dukungan yang kuat dari berbagai elemen masyarakat terhadap upaya Pemko Padang dalam membangun masyarakat yang religius dan berbudaya. [*/hdp]