Gerakan Pramuka mesti Adaptif agar Tak Tergerus Zaman, Kwarcab Padang jadi Contoh di Indonesia

Gerakan Pramuka mesti Adaptif agar Tak Tergerus Zaman, Kwarcab Padang jadi Contoh di Indonesia

Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) 03 Sumatera Barat (Sumbar), Audy Joinaldy didampingi Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) 09 Kota Padang, Andree Harmadi Algamar mengunjungi kantor Kwarcab Padang, Minggu (9/2/2025). [Foto: Dok. Pemko Padang]

Padang, Padangkita.com - Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) 03 Sumatera Barat (Sumbar), Audy Joinaldy didampingi Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) 09 Kota Padang, Andree Harmadi Algamar mengunjungi kantor Kwarcab Padang, Minggu (9/2/2025).

Dalam kunjungan ini, Audy membahas strategi agar Gerakan Pramuka dapat lebih adaptif terhadap perkembangan zaman dan siap memasuki era digital. Hal ini, kata dia, menjadi penting karena eksistensi Pramuka mulai tergerus oleh perubahan zaman.

"Pramuka ini lama-lama tergerus zaman, kita harus mencari solusi bagaimana pramuka ini juga harus masuk digitalisasi," ungkap Audy yang juga Wakil Gubernur Sumbar.

Dia juga menyampaikan harapannya untuk menjadikan Kwarda Sumbar sebagai yang terbaik serta menjadi contoh dalam pengembangan Gerakan Pramuka di Indonesia.

"Kita berharap kita bangun bersama kwarda sumbar melalui kegiatan-kegiatan dan Padang sebagai sentralnya, sekarang Padang ini sudah termasuk contoh untuk nasional," jelasnya.

Ketua Kwarcab 09 Gerakan Pramuka Kota Padang, Andree Harmadi Algamar yang juga Penjabat (Pj) Wali Kota Padang mengapresiasi kepada Ketua Kwarda 03 Sumbar atas dukungan penuh yang diberikan dalam mendorong perkembangan Gerakan Pramuka di Kota Padang.

Baca juga: Sumbar Jadi 'Pilot Project' di Indonesia, KTA Pramuka Multifungsi Bank Mandiri

"Kwarcab Padang menyampaikan rasa bangga atas kunjungan kak Kwarda, saya rasa baru kali ini kita di kunjungi Ketua Kwarda. Kami juga sangat mengapresiasi atas perhatian yang luar biasa terhadap Pramuka Kota Padang," jelasnya.

[*/pkt]

Baca Juga

Gubernur Mahyeldi Ungkap Prioritas Pembangunan Sumbar 2026
Gubernur Mahyeldi Ungkap Prioritas Pembangunan Sumbar 2026
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat
Pemko Padang Ajukan Tiga Ranperda Strategis ke DPRD, Fokus Birokrasi, Keuangan Daerah, dan Ketahanan Pangan
Pemko Padang Ajukan Tiga Ranperda Strategis ke DPRD, Fokus Birokrasi, Keuangan Daerah, dan Ketahanan Pangan
Volume Sampah Meningkat 180 Persen Selama Libur Lebaran, Petugas DLH Kota Padang Siaga
Volume Sampah Meningkat 180 Persen Selama Libur Lebaran, Petugas DLH Kota Padang Siaga