Kota Padang Siap Bertransisi Menuju Kepemimpinan Baru

Kota Padang Siap Bertransisi Menuju Kepemimpinan Baru

Pj Wali Kota Padang Andree Algamar saat memimpin rapat staf bulanan di Balai Kota Padang. [Foto: Humas Pemko]

Padang, Padangkita.com - Pemerintah Kota (Pemko) Padang bersiap menyambut kepemimpinan baru pasca Pilkada Serentak 2024.

Penjabat (Pj) Wali Kota Padang, Andree Algamar, menegaskan kesiapan Pemko Padang untuk bersinergi dengan program-program yang akan dicanangkan oleh pemimpin baru.

"Kita harus siap menjalankan program-program unggulan yang sudah dicanangkan pemimpin baru di Kota Padang selama lima tahun ke depan," tegas Andree dalam Rapat Staf bersama pimpinan OPD di Bagindo Aziz Chan Balaikota Padang, Senin (9/12/2024).

Masa transisi ini menjadi momentum untuk meninjau kembali program-program yang kurang efektif dan menyelaraskannya dengan visi misi pemimpin baru, yaitu pasangan Fadly Amran -Maigus Nasir.

Program-program yang tidak memberikan dampak signifikan akan direvisi atau dihapuskan untuk meningkatkan efisiensi.

"Transisi ini adalah waktu yang tepat untuk mempersiapkan arah pembangunan yang jelas dan terukur. Dengan penyelarasan ini, Kota Padang akan memiliki fondasi yang kokoh untuk lima tahun ke depan," tambah Andree.

Selain menyelaraskan program dengan visi misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih, Pemko Padang juga siap mengakomodir delapan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

Baca Juga: KPU Padang Tetapkan Hasil Pilkada 2024, Pasangan Fadly Amran - Maigus Nasir Menang Telak

Menurut Andree, program visi misi Wali dan Wakil Wali Kota Padang yang baru sangat beririsan dengan Asta Cita. [*/hdp]

Baca Juga

Megah dan Memukau, Padang Symphony Orchestra Pukau Penonton di Hari Pertama
Megah dan Memukau, Padang Symphony Orchestra Pukau Penonton di Hari Pertama
Pemko Padang Finalisasi Persiapan Program Makan Bergizi Gratis, Targetkan Dimulai 19 Mei 2025
Pemko Padang Finalisasi Persiapan Program Makan Bergizi Gratis, Targetkan Dimulai 19 Mei 2025
Hujan Deras dan Angin Kencang Landa Padang, Sejumlah Pohon Tumbang Timbulkan Gangguan dan Kerugian
Hujan Deras dan Angin Kencang Landa Padang, Sejumlah Pohon Tumbang Timbulkan Gangguan dan Kerugian
Padang Antusias Sukseskan Program Sekolah Rakyat Kemensos, Solusi Pendidikan bagi Warga Kurang Mampu
Padang Antusias Sukseskan Program Sekolah Rakyat Kemensos, Solusi Pendidikan bagi Warga Kurang Mampu
Gerobak Anak Nagari, Menyalakan Kembali Asa Ekonomi Kerakyatan di Padang
Gerobak Anak Nagari, Menyalakan Kembali Asa Ekonomi Kerakyatan di Padang
Fadly Amran Tanda Tangani Komitmen Antikorupsi di KPK, Sejalan dengan Progul Padang Amanah
Fadly Amran Tanda Tangani Komitmen Antikorupsi di KPK, Sejalan dengan Progul Padang Amanah