Poktan Nagari Lakitan Tengah Dukung Mahyeldi-Vasko: Punya Program Jelas Majukan Pertanian

Poktan Nagari Lakitan Tengah Dukung Mahyeldi-Vasko: Punya Program Jelas Majukan Pertanian

Cagub Sumbar Nomor Urut 1 Mahyeldi Ansharullah bersama warga di Lakitan Tengah, Kecamatan Lengayang, Kabupaten Pesisir Selatan (Pesse). [Foto: Dok. Tim Mahyeldi-Vasko]

Painan, Padangkita.com - Kelompok tani Nagari Lakitan Tengah, Kecamatan Lengayang, Kabupaten Pesisir Selatan (Pesse) menyatakan dukungan untuk pasangan Mahyeldi-Vasko dalam Pemilihan Gubernur Sumatera Barat atau Pilgub Sumbar 2024.

Dukungan disampaikan langsung di hadapan Mahyeldi Ansharullah saat kampanye, Senin (11/11/2024). Salah seorang perwakilan kelompok tani, Heldi menyatakan keyakinannya pada program Mahyeldi-Vasko untuk sektor pertanian.

"Kami bersama Buya Mahyeldi dua periode sebagai Gubernur Sumbar. Pada masa kepemimpinan Mahyeldi sebelumnya, berharap adanya kelanjutan program yang dapat membawa kemajuan bagi para petani di Nagari Lakitan Tengah," katanya.

Heldi menyampaikan bahwa sebagian besar masyarakat di Nagari Lakitan Tengah menggantungkan hidupnya pada sektor pertanian.

“Kami di Nagari Lakitan mayoritas petani, sekitar 90 persen. Maka kami sangat membutuhkan bantuan pemerintah, terutama dalam bentuk dukungan sektor pertanian ini,” jelasnya.

Program Mahyeldi-Vasko yang menjanjikan alokasi 10 persen dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) untuk sektor pertanian menjadi salah satu alasan utama dukungan ini.

Para petani berharap anggaran tersebut dapat dialokasikan untuk mendukung kebutuhan petani, mulai dari subsidi bibit hingga bantuan teknologi pertanian yang dapat meningkatkan hasil produksi.

Baca juga: Kunjungi Desa Wisata Amping Parak, Mahyeldi Dukung Pokdarwis Kembangkan Pariwisata

“Ini adalah salah satu fokus kami ke depan. Kami berharap dapat meningkatkan perekonomian masyarakat petani, terutama di Nagari Lakitan dan wilayah Kabupaten Pesisir Selatan secara keseluruhan,” ungkap Mahyeldi.

[*/pkt]

Baca Juga

Debat Perdana Pilgub Sumbar 2024, Ini Target Mahyeldi-Vasko soal Tata Kelola Pemerintahan
Debat Perdana Pilgub Sumbar 2024, Ini Target Mahyeldi-Vasko soal Tata Kelola Pemerintahan
Dinilai Bawa Kemajuan Sumbar, Keluarga Besar Kerajaan Inderapura Dukung Mahyeldi-Vasko
Dinilai Bawa Kemajuan Sumbar, Keluarga Besar Kerajaan Inderapura Dukung Mahyeldi-Vasko
Didukung Masyarakat, Mahyeldi Ungkap Rencana Pembangunan Jalan KTM Silaut - Muko-muko
Didukung Masyarakat, Mahyeldi Ungkap Rencana Pembangunan Jalan KTM Silaut - Muko-muko
Yakin Aspirasi Diperjuangkan, Warga Tapan Pesisir Selatan Bertekad Menangkan Mahyeldi-Vasko
Yakin Aspirasi Diperjuangkan, Warga Tapan Pesisir Selatan Bertekad Menangkan Mahyeldi-Vasko
Jalan Bayang-Alahan Panjang Persingkat Waktu Tempuh Pessel-Solok Kini 1,5 Jam Saja
Jalan Bayang-Alahan Panjang Persingkat Waktu Tempuh Pessel-Solok Kini 1,5 Jam Saja
Kunjungi Desa Wisata Amping Parak, Mahyeldi Dukung Pokdarwis Kembangkan Pariwisata
Kunjungi Desa Wisata Amping Parak, Mahyeldi Dukung Pokdarwis Kembangkan Pariwisata