Kesbangpol Padang Bekali Pelajar dengan Nilai Pancasila untuk Pilkada 2024

Kesbangpol Padang Bekali Pelajar dengan Nilai Pancasila untuk Pilkada 2024

Ratusan pelajar SMP di Kota Padang tengah mengikuti Sosialisasi Pembumian Nilai-Nilai Pancasila dan Wawasan Kebangsaan Bagi Pelajar dalam Mendukung Pilkada Tahun 2024. [Foto: Diskominfo]

Padang, Padangkita.com – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Padang mengadakan acara "Sosialisasi Pembumian Nilai-Nilai Pancasila dan Wawasan Kebangsaan Bagi Pelajar dalam Mendukung Pilkada Tahun 2024". Acara ini dihadiri oleh 200 pelajar dari berbagai SMP di Kota Padang.

Dua narasumber yang hadir dalam acara ini adalah Junaidi Indrawadi dari Pusat Kajian Pancasila Universitas Negeri Padang (UNP) dan Mardayeli Danhas dari Widyaiswara Ahli Madya Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Sumatera Barat.

Mereka memberikan materi tentang pentingnya nilai-nilai Pancasila dan wawasan kebangsaan dalam mendukung pelaksanaan Pilkada.

Elfian Putra Ifadi, Kepala Bidang Ideologi Wawasan Kebangsaan, yang mewakili Kepala Badan Kesbangpol Padang, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan agenda rutin Kesbangpol.

"Menghadapi Pilkada, kami merasa perlu membekali generasi muda dengan pemahaman dan kesadaran akan pentingnya menjaga kebhinnekaan dan persatuan bangsa," ujarnya dikutip Jumat (5/11/2024).

Elfian juga menyoroti tantangan yang dihadapi pelajar saat ini, terutama terkait peredaran narkoba yang menyasar kalangan pelajar.

"Data dari Polresta Padang menunjukkan adanya pelajar SMP yang terlibat dalam peredaran narkoba. Jika dibiarkan, akan jadi apa bangsa kita di masa depan?" tambahnya.

Selain sosialisasi wawasan kebangsaan, Kesbangpol rutin mengadakan dialog lintas etnis untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air dan semangat persatuan di kalangan generasi muda.

"Ikutilah kegiatan ini dengan baik agar kita semua semakin memahami pentingnya peran kita dalam menjaga dan mewujudkan cita-cita bangsa yang ber-Bhineka Tunggal Ika," tandas Elfian.

Junaidi Indrawadi, salah satu narasumber, mengimbau para pelajar yang sudah berusia 17 tahun untuk menggunakan hak pilih mereka dalam Pilkada pada 27 November mendatang.

"Hak pilih adalah amanah, mari kita gunakan dengan penuh tanggung jawab. Dalam keragaman pilihan, mari kita tetap bersatu untuk menciptakan pemilu yang damai," tuturnya.

Baca Juga: Wadah Pembauran Kebangsaan Kota Padang Gelar Pembekalan untuk Generasi Muda

Acara ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi pelajar dalam menjaga nilai-nilai kebangsaan dan mendukung pelaksanaan Pilkada yang damai dan demokratis. [*/hdp]

Baca Juga

Bagindo Aziz Chan Youth Center, Surga Kreativitas Anak Muda Padang
Bagindo Aziz Chan Youth Center, Surga Kreativitas Anak Muda Padang
Semarakkan HUT ke-25, DWP Kota Padang Gelar Lomba Solo Song
Semarakkan HUT ke-25, DWP Kota Padang Gelar Lomba Solo Song
Padang Timur Sukses Turunkan Stunting, 42 Balita Wisuda Rumah Gizi
Padang Timur Sukses Turunkan Stunting, 42 Balita Wisuda Rumah Gizi
ASN Padang Gerak Bersama Rayakan HKN ke-60, Wujudkan Kota Sehat
ASN Padang Gerak Bersama Rayakan HKN ke-60, Wujudkan Kota Sehat
Pemko Padang dan BPN Percepat Sertifikasi Aset Daerah untuk Dukung Pembangunan
Pemko Padang dan BPN Percepat Sertifikasi Aset Daerah untuk Dukung Pembangunan
Pj Wali Kota Padang Salurkan Bantuan Pangan untuk Warga Balai Gadang
Pj Wali Kota Padang Salurkan Bantuan Pangan untuk Warga Balai Gadang