Khairuddin Apresiasi Kinerja Mahyeldi di Pasaman dan Pasbar, Harapkan Lanjutan Kepemimpinan

Khairuddin Apresiasi Kinerja Mahyeldi di Pasaman dan Pasbar, Harapkan Lanjutan Kepemimpinan

Calon Gubernur Sumbar Nomor Urut 1 Mahyeldi Ansharullah bersama pengurus parta pendukung di Pasaman. [Foto: Dok. Tim Pemenangan]

Lubuk Sikaping, Padangkita.com - Anggota DPRD Sumatera Barat (Sumbar) Khairuddin Simajuntak, memberikan apresiasi atas kinerja Pemprov Sumbar dalam mendukung pembangunan di Kabupaten Pasaman dan Pasaman Barat.

Menurut Khairuddin, perubahan yang terjadi di kedua wilayah tersebut merupakan hasil kerja keras Pemprov, yang harus dilanjutkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Putra daerah Pasaman itu menyampaikan harapannya agar pembangunan di Pasaman dan Pasaman Barat tetap berlanjut, khususnya jika Mahyeldi Ansharullah kembali terpilih dalam periode berikutnya bersama Vasko Ruseimy.

"Sebagai putra daerah, kami menitipkan pembangunan Pasaman Barat dan Pasaman kepada Buya Mahyeldi jika terpilih lagi," katanya yang juga Politis Gerindra itu dalam pertemuan koalisi pemenangan Mahyeldi-Vasko di Pasaman pada Jumat (11/10/2024).

Dia menekankan bahwa infrastruktur di beberapa nagari di kedua kabupaten telah mengalami perkembangan yang positif, terutama akses jalan utama yang kini lebih baik.

"Jalan dari Tabus ke Muara Sungai Lolo, Rao ke Rumbai, dan Panti ke Simpang Empat telah diperbaiki secara signifikan, meskipun masih memerlukan perhatian lebih lanjut," ungkapnya.

Selain infrastruktur, Khairuddin juga mengapresiasi perhatian Pemprov Sumbar terhadap sektor pertanian dan peternakan di daerah tersebut. Ribuan ternak telah dikirimkan ke Pasaman dan Pasaman Barat dengan dukungan anggaran dari APBD Sumbar yang dipimpin oleh Mahyeldi.

"Ini berdampak langsung pada kesejahteraan petani yang merupakan mayoritas penduduk di kedua kabupaten," tambahnya.

Sementara itu, Gubernur Mahyeldi menegaskan komitmennya untuk menjadikan Pasaman dan Pasaman Barat sebagai prioritas dalam pembangunan, terutama di sektor pertanian yang dinilai memiliki potensi besar.

"Kami fokus pada sektor pertanian di Pasaman dan Pasaman Barat, serta akan terus memperbaiki infrastruktur yang ada," ujar Mahyeldi.

Baca juga: Tampung Aspirasi Pedagang Pasar Air Manggih, Mahyeldi Janji Solusi untuk Harga Bahan Pokok

Mahyeldi juga memastikan bahwa 10 persen dari anggaran pertanian akan terus dialokasikan untuk pembangunan di masa mendatang. Dia berjanji akan tetap bersinergi dengan pemerintah daerah setempat, siapa pun yang nanti terpilih sebagai bupati.

"Kami akan terus bekerja sama dengan kepala daerah setempat demi pembangunan yang lebih baik," pungkasnya.

[*/pkt]

Baca Juga

Senam Bersama di Marunggi, Mahyeldi Tegaskan Desa dan Nagari Basis Pembangunan Daerah
Senam Bersama di Marunggi, Mahyeldi Tegaskan Desa dan Nagari Basis Pembangunan Daerah
Berkunjung ke Kinali Pasaman Barat, Vasko Ruseimy Disambut Hangat Masyarakat
Berkunjung ke Kinali Pasaman Barat, Vasko Ruseimy Disambut Hangat Masyarakat
Pedagang Pasar Pariaman Kompak Dukung Mahyeldi-Vasko, Harapan Lebih Rancak
Pedagang Pasar Pariaman Kompak Dukung Mahyeldi-Vasko, Harapan Lebih Rancak
Super Pecah! Ribuan Massa Hadiri Konser 'Sumbar 1 Gercep' Mahyeldi-Vasko di Pasaman
Super Pecah! Ribuan Massa Hadiri Konser 'Sumbar 1 Gercep' Mahyeldi-Vasko di Pasaman
Tradisi Minang Makan Bajamba Dekatkan Mahyeldi dengan Warga di Nagari Cupak
Tradisi Minang Makan Bajamba Dekatkan Mahyeldi dengan Warga di Nagari Cupak
Harapan Besar Masyarakat, Mahyeldi Diberi Penghormatan Adat di Nagari Selayo Solok
Harapan Besar Masyarakat, Mahyeldi Diberi Penghormatan Adat di Nagari Selayo Solok