170 Pelaku UMKM Sumbar Asah Keterampilan Digital Bersama Hutama Karya

170 Pelaku UMKM Sumbar Asah Keterampilan Digital Bersama Hutama Karya

Workshop bertajuk Strategi Digitalisasi Kreatif secara hybrid dengan tema “Membangun Rekam Jejak Digital dan Popularitas UMKM Sumatra Barat”.

Padang, Padangkita.com – PT Hutama Karya (Persero) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Sumatra Barat (Sumbar).

Melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) HK Peduli Kreatif, perusahaan BUMN konstruksi ini menggelar workshop bertajuk "Membangun Rekam Jejak Digital dan Popularitas UMKM Sumatra Barat" mulai tanggal 23 hingga 26 September 2024.

Workshop yang digelar secara hybrid ini diikuti oleh 170 pelaku UMKM dari berbagai sektor, seperti fashion, kerajinan, dan makanan minuman.

Kegiatan ini bertujuan untuk membekali para pelaku UMKM dengan pengetahuan dan keterampilan digital yang dibutuhkan untuk meningkatkan daya saing bisnis mereka di era digital.

Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Adjib Al Hakim, dalam sambutannya menyampaikan bahwa digitalisasi merupakan kunci keberhasilan UMKM saat ini.

"Dengan memanfaatkan teknologi digital, UMKM dapat menjangkau pasar yang lebih luas dan bersaing dengan pelaku bisnis lainnya," ujar Adjib lewat keterangan tertulis, Kamis (26/9/2024).

Workshop ini menghadirkan para ahli digital marketing dari Penakita.id yang memberikan materi mengenai teknik copywriting, fotografi produk, dan strategi pemasaran digital lainnya. Peserta juga diajak untuk berdiskusi dan berbagi pengalaman.

Lebih lanjut, Adjib menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan langkah awal untuk menjaring UMKM potensial di Sumatra Barat.

"UMKM yang menunjukkan potensi besar akan kami berikan pendampingan khusus dan peluang untuk bergabung dengan ekosistem UMKM Hutama Karya," ungkapnya.

Hutama Karya berencana untuk menyediakan pinjaman lunak dan memfasilitasi promosi produk UMKM binaannya di Galeri UMK HK Tower.

Hal ini diharapkan dapat membantu UMKM memperluas jaringan pasar dan meningkatkan omzet penjualan.

Salah satu peserta, Siska Damayanti, seorang pelaku UMKM kerupuk Sala Bajaso dari Padang Pariaman, mengaku sangat terbantu dengan pelatihan ini.

Baca Juga: Sinergi Pelaku Ekraf dan UMKM Padang Maksimalkan Gedung Bagindo Aziz Chan

"Materi yang disampaikan sangat bermanfaat. Saya jadi tahu bagaimana cara membuat konten yang menarik di media sosial dan meningkatkan penjualan produk saya," ujar Siska. [*/hdp]

Baca Juga

Jalan Tol Padang-Sicincin segera Beroperasi Penuh, akan Ada SPBU Dekat Gerbang Tol
Jalan Tol Padang-Sicincin segera Beroperasi Penuh, akan Ada SPBU Dekat Gerbang Tol
Mudik ke Sumatera Lewat Tol Lebih Hemat, Diskon Tarif 20% di JTTS Resmi Berlaku Mulai Hari Ini
Mudik ke Sumatera Lewat Tol Lebih Hemat, Diskon Tarif 20% di JTTS Resmi Berlaku Mulai Hari Ini
31 Rest Area di JTTS Dukung Kelancaran Arus Mudik Lebaran, Ada 15 SPKLU untuk Mobil Listrik
31 Rest Area di JTTS Dukung Kelancaran Arus Mudik Lebaran, Ada 15 SPKLU untuk Mobil Listrik
Lonjakan Volume Kendaraan Arus Mudik Lebaran 2025 di Jalan Tol Sumatera Diprediksi 68,81 %
Lonjakan Volume Kendaraan Arus Mudik Lebaran 2025 di Jalan Tol Sumatera Diprediksi 68,81 %
Hutama Karya Kebut Konstruksi Jalan Tol Paltung Dukung Kelancaran Lalu Lintas Mudik Lebaran
Hutama Karya Kebut Konstruksi Jalan Tol Paltung Dukung Kelancaran Lalu Lintas Mudik Lebaran
Pemko Padang Gandeng CIMB Niaga Perkuat Ekonomi Digital UMKM Melalui Akses Keuangan
Pemko Padang Gandeng CIMB Niaga Perkuat Ekonomi Digital UMKM Melalui Akses Keuangan