Mulai Perlombaan Besok, Paralayang Sumbar Target 4 Medali Emas PON XXI

Mulai Perlombaan Besok, Paralayang Sumbar Target 4 Medali Emas PON XXI

Tim Paralayang Fasida Sumbar siap mengikuti perlombaan PON XXI Aceh-Sumut 2024. [Foto: Dok. Humas KONI Sumbar]

Banda Aceh, Padangkita.com - Atlet Paralayang Fasida (Federasi Aero Sport Indonesia Daerah) Sumatera Barat (Sumbar) akan mulai mengikuti perlombaan PON XXI Aceh-Sumut 2024, besok Minggu (8/9/2024).

Ada delapan atlet paralayang Sumbar yang akan ikut lomba. Mereka terdiri dari 3 atlet putri dan 5 atlet putra.

Manajer tim Paralayang Sumbar Lettu (tek) Jacky Purnomo kepada media di Banda Aceh mengatakan, pihaknya memasang target yang sama dengan PON XX Papua, yakni medali emas.

"Kami tentu menargetkan tim ini bisa menggondol medali emas seperti capaian di PON sebelumnya," kata Jacky, Sabtu (7/9/2024)

Atlet paralayang Sumbar kali ini masih diperkuat pilot-pilot yang bertarung di ajang sebelumnya. Mereka adalah Rina Kusumaningrum, Nofrica Yanti dan Rira Nurhakim. Sementara pada putra, ada pilot Abdurrahman Hidayat, Jordi Ansyah R, Zaki Mubaroq, Febri Yulito dan M. Irsyad.

"Mereka rencananya akan dipersiapkan untuk terjun di Nomor Cross Country dan ketepatan mendarat (KTM). Apa nomor yang akan dipertandingkan, kami menantikan Technical Meeting dulu. Tapi, kami siap untuk berlaga," ungkap Jacky di Gedung BPBM Provinsi Aceh.

Baca juga: Dua Pedayung Sumbar Mulai Bertanding Besok, Pasang Target Raih Medali PON XXI

Untuk memperkuat dan meningkatkan kemampuan, atlet paralayang Sumbar dilatih oleh pelatih kenamaan Dodo Yudakusumah Koerdi, dan tiga lainnya, yakni Ilham Akbar, Afrizon, Radel Hasiolol Munte, dan Jacky sendiri.

Dodo Koerdi yang ditemui di tempat yang sama mengaku punya target capaian medali emas.

"Saya kira kita bisa membawa pulang empat medali emas dari paralayang ini," kata Dodo penuh optimisme.

[*/pkt]

Baca Juga

Sumbar Terpilih sebagai Penerima Program Sekolah Rakyat, Dimulai di Kabupaten Solok
Sumbar Terpilih sebagai Penerima Program Sekolah Rakyat, Dimulai di Kabupaten Solok
Gubernur Mahyeldi Ungkap Prioritas Pembangunan Sumbar 2026
Gubernur Mahyeldi Ungkap Prioritas Pembangunan Sumbar 2026
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Lipoma di Bungus Teluk Kabung Kota Padang
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Lipoma di Bungus Teluk Kabung Kota Padang
Volume Sampah Meningkat 180 Persen Selama Libur Lebaran, Petugas DLH Kota Padang Siaga
Volume Sampah Meningkat 180 Persen Selama Libur Lebaran, Petugas DLH Kota Padang Siaga
Libur Lebaran 2025 di Sumbar, 36 Kecelakaan Lalu Lintas Renggut 8 Korban Jiwa dan 67 Luka
Libur Lebaran 2025 di Sumbar, 36 Kecelakaan Lalu Lintas Renggut 8 Korban Jiwa dan 67 Luka
Painan, Padangkita.com - Di tengah Pandemi Covid-19, Bumnag Bersama Koto XI Tarusan mampu meraih omset Rp50 juta per bulan dari Pulau Setan.
Penyedia Jasa Transportasi dan Pengelola Objek Wisata Diminta Taati Standar Keselamatan