PWRI Kota Padang Gelar Jalan Santai, Pj Wali Kota Ajak Kolaborasi

PWRI Kota Padang Gelar Jalan Santai, Pj Wali Kota Ajak Kolaborasi

Pj Wali Kota Padang Andree Algamar melepas rombongan Jalan Santai ratusan Anggota PWRI Padang di Outdoor Bagindo Aziz Chan Youth Center. [Foto: Humas Pemko]

Padang, Padangkita.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-62 Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kota Padang, ratusan anggota PWRI bersama Penjabat (Pj) Wali Kota Padang, Andree Algamar, mengikuti kegiatan jalan santai di Outdoor Bagindo Aziz Chan Youth Center, Sabtu (24/8/2024).

Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan antara Pemerintah Kota (Pemko) Padang dengan para pensiunan ASN yang tergabung dalam PWRI.

Pj Wali Kota Andree dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kontribusi PWRI dalam pembangunan Kota Padang.

“Kami sangat mengharapkan masukan dari para senior yang tergabung dalam PWRI untuk kemajuan pembangunan Kota Padang ke depan," ungkap Andree.

Ia berharap, PWRI dapat terus menjadi mitra strategis bagi pemerintah dalam membangun kota.

Pengalaman dan pengetahuan yang dimiliki oleh para anggota PWRI, kata Andree, sangat berharga dan dapat menjadi acuan dalam pengambilan kebijakan.

Senada dengan Pj Wali Kota, Ketua PWRI Kota Padang, Yusman Kasim, juga menyampaikan terima kasih atas dukungan Pemerintah Kota (Pemko) Padang terhadap kegiatan PWRI.

"PWRI akan terus merangkul anggotanya agar tetap solid. Selain itu, kita akan terus bersama Pemko Padang dalam membangun Kota Padang," ujarnya.

Baca Juga: Membangun Kota Padang Madani: Hendri Septa Paparkan Prestasi dan Harapan di Halalbihalal PWRI

Jalan santai ini tidak hanya sebagai ajang rekreasi, tetapi juga menjadi momentum untuk memperkuat sinergi antara PWRI dan Pemko Padang dalam mewujudkan Kota Padang yang lebih baik. [*/hdp]

Baca Juga

Satpol PP Padang Ciduk Empat Wanita Nongkrong Tengah Malam, Ini Alasannya!
Satpol PP Padang Ciduk Empat Wanita Nongkrong Tengah Malam, Ini Alasannya!
Pj Wali Kota Padang dan Kepala BWSS V Bahas Kolaborasi Pembangunan Infrastruktur
Pj Wali Kota Padang dan Kepala BWSS V Bahas Kolaborasi Pembangunan Infrastruktur
Kota Padang Jadi Primadona Investasi di Sumatera Barat
Kota Padang Jadi Primadona Investasi di Sumatera Barat
Satpol PP Padang Tindak Tegas PKL Nakal, Fasilitas Umum Kembali Bersih
Satpol PP Padang Tindak Tegas PKL Nakal, Fasilitas Umum Kembali Bersih
Pemko Padang dan Basarnas Gelar Latihan Gabungan Antisipasi Bencana Megathrust
Pemko Padang dan Basarnas Gelar Latihan Gabungan Antisipasi Bencana Megathrust
Pemko Padang dan Kominda Sumbar Siap Jaga Kondusivitas Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Terpilih
Pemko Padang dan Kominda Sumbar Siap Jaga Kondusivitas Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Terpilih