Sering Memaksa dan Merusak Kendaraan, Seorang Pengemis Diamankan Satpol PP Padang

Sering Memaksa dan Merusak Kendaraan, Seorang Pengemis Diamankan Satpol PP Padang

Personel Satpol PP Padang mengamankan seorang pengemis yang meresahkan masyarakat karena sering memaksa dan merusak kendaraan saat meminta-minta. [Foto: Humas Pol PP]

Padang, Padangkita.com - Tim Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang berhasil mengamankan seorang pengemis perempuan yang meresahkan warga di kawasan perempatan lampu merah By Pass Lubuk Begalung, Rabu (31/07/2024).

Pengemis tersebut diduga kerap memaksa pengendara untuk memberikan uang dan bahkan merusak kendaraan jika permintaannya tidak dipenuhi.

Kasat Pol PP Kota Padang, Chandra Eka Putra, mengatakan bahwa penindakan ini dilakukan untuk menjaga ketertiban umum dan ketenteraman masyarakat.

"Berdasarkan laporan warga, pengemis ini sangat meresahkan karena seringkali bersikap kasar dan merusak kendaraan," ujar Chandra.

Lebih lanjut, Chandra menjelaskan bahwa tindakan pengemis tersebut telah melanggar Peraturan Daerah (Perda) Kota Padang Nomor 11 Tahun 2005 tentang Ketertiban Umum dan Ketenteraman Masyarakat. "Kami akan melakukan proses hukum sesuai dengan peraturan yang berlaku," tegasnya.

Setelah diamankan, pengemis tersebut langsung dibawa ke kantor Satpol PP untuk didata dan dimintai keterangan. Selanjutnya, pengemis tersebut akan diserahkan ke Dinas Sosial untuk mendapatkan pembinaan.

Chandra juga mengimbau kepada masyarakat Kota Padang untuk tidak memberikan uang kepada pengemis yang berada di perempatan lampu merah atau U-turn.

Baca Juga: Satpol PP Padang Amankan Empat Pengemis di Perempatan Lampu Merah

"Dengan tidak memberi, kita telah ikut serta dalam memberantas praktik pengemisan. Kami berharap masyarakat dapat bekerja sama dengan Satpol PP untuk menciptakan Kota Padang yang aman, nyaman, dan tertib," pungkas Chandra. [*/hdp]

Baca Juga

Dukung Smart City, Pemko Padang Digitalisasi Administrasi Sekolah Lewat Aplikasi Srikandi
Dukung Smart City, Pemko Padang Digitalisasi Administrasi Sekolah Lewat Aplikasi Srikandi
Wawako Padang Resmi Buka Koto Tangah Baralek Gadang, Dorong UMKM dan Lestarikan Budaya Lokal
Wawako Padang Resmi Buka Koto Tangah Baralek Gadang, Dorong UMKM dan Lestarikan Budaya Lokal
Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat