PKS Resmi Serahkan SK Bacagub dan Bacawagub Sumbar kepada Mahyeldi-Vasco

PKS Resmi Serahkan SK Bacagub dan Bacawagub Sumbar kepada Mahyeldi-Vasco

Penyerahan SK Cagub dan Cawagub kepada Mahyeldi Ansharullah dan Vasco Ruseimy oleh Presiden PKS, Ahmad Syaikhu. [Foto: IST]

Padang, Padangkita.com - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) tertulis tentang bakal calon Gubernur (Bacagub) dan bakal calon Wakil Gubernur (Bacawagub) Sumatra Barat.

SK tersebut diserahkan langsung kepada pasangan Mahyeldi Ansharullah dan Vasco Ruseimy untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sumbar 2024.

Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, dalam video penyerahan SK tersebut, menyatakan harapannya agar pasangan Mahyeldi-Vasco lebih aktif turun ke lapangan dan selalu dekat dengan masyarakat.

“Kami berharap pasangan calon ini lebih masif turun ke masyarakat, mencari simpati dan suara. Selain itu, saya juga menginstruksikan seluruh struktur PKS di Sumbar untuk totalitas memenangkan pasangan ini. Semoga Mahyeldi-Vasco ditakdirkan memenangkan Pilkada Sumbar,” ujar Syaikhu, Kamis (25/7/2024).

Sementara itu, Sekretaris DPW PKS Sumbar, Rahmat Saleh, membenarkan hal tersebut. “Iya benar, sesuai foto yang beredar. Didampingi juga oleh bakal Cawagub Vasco Ruseimy. SK langsung diberikan oleh Presiden PKS, Pak Ahmad Syaikhu,” kata Rahmat.

Sebelumnya, PKS dan Gerindra telah menerbitkan SK rekomendasi untuk pasangan Mahyeldi-Vasco di Pilgub Sumbar 2024 pada awal Juli 2024.

SK PKS ditandatangani oleh Presiden dan Sekjen PKS pada 4 Juli 2024, sementara SK Gerindra untuk pasangan Mahyeldi-Vasco muncul pada 11 Juli 2024 dan ditandatangani langsung oleh Ketua Umum dan Sekjen Partai Gerindra.

Rahmat menambahkan bahwa proses pencalonan Mahyeldi-Vasco melewati tahapan yang cukup panjang.

Baca Juga: Deklarasi Mahyeldi-Vasco Diprediksi Jelang Pendaftaran KPU, PKS Sumbar Fokus Bantu Pemerintahan

“Insya Allah dengan proses yang begitu panjang itu sudah diputuskan oleh DPP masing-masing. PKS sudah memutuskan bahwa Insya Allah pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sumbar adalah Mahyeldi-Vasco yang diusung oleh PKS dan Gerindra bersama partai tambahan lainnya,” kata Rahmat di Padang. [*/hdp]

Baca Juga

Bersama Membangun Sumbar, Kadin dan Calon Gubernur Jalin Sinergi Tingkatkan Ekonomi
Bersama Membangun Sumbar, Kadin dan Calon Gubernur Jalin Sinergi Tingkatkan Ekonomi
Mahyeldi-Vasko Kolaborasi dengan Kadin  Kembangkan Dunia Usaha di Sumbar
Mahyeldi-Vasko Kolaborasi dengan Kadin Kembangkan Dunia Usaha di Sumbar
Mahyeldi Kenalkan Program Nagari Creative Hub saat Kampanye di Nanggalo Kota Padang
Mahyeldi Kenalkan Program Nagari Creative Hub saat Kampanye di Nanggalo Kota Padang
Kata Tim Mahyeldi-Vasko soal Survei yang Sebut Elektabilitas Paslon Pilgub Sumbar Bersaing Ketat
Kata Tim Mahyeldi-Vasko soal Survei yang Sebut Elektabilitas Paslon Pilgub Sumbar Bersaing Ketat
Ingat! Jumat Malam Besok, Slank dan Sederet Artis Tampil di Konser Sumbar 1 Gercep di Padang
Ingat! Jumat Malam Besok, Slank dan Sederet Artis Tampil di Konser Sumbar 1 Gercep di Padang
Vasko Kritik Pengisian Jabatan di Pemkab Solok Cenderung Akomodasi Kalangan Keluarga
Vasko Kritik Pengisian Jabatan di Pemkab Solok Cenderung Akomodasi Kalangan Keluarga