Citra Positif DPR Meningkat, Andre Rosiade: Alhamdulillah

Citra Positif DPR Meningkat, Andre Rosiade: Alhamdulillah

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI asal Sumbar Andre Rosiade. [Foto: Dok. Ist.]

Jakarta, Padangkita.com - Anggota DPR RI asal Sumatera Barat (Sumbar) H Andre Rosiade bersyukur dengan meningkatnya citra positif lembaga yang dihuninya dalam beberapa waktu terakhir ini. Apalagi, hal itu tertuang dalam hasil survei Litbang Kompas yang menyatakan DPR RI sebagai lembaga dengan kenaikan citra positif tertinggi.

Bagi Andre, itu adalah sebuah penghargaan, karena DPR tetap mendapatkan kepercayaan rakyat.

“Alhamdulillah, ini kabar gembira bagi kita semua. Baik yang di DPR RI, partai politik dan yang terhubung ke DPR. Kita dianggap memiliki kenaikan citra positif tertinggi dibandingkan lembaga-lembaga lain. Semoga ini bisa kami pertahankan terus di masa mendatang,” kata Anggota Komisi VI DPR RI ini, Kamis (4/7/2024).

Andre Rosiade menyampaikan, dari hasil survei Litbang Kompas per Juni 2024, DPR RI mendapatkan angka citra positif sebesar 62,6 persen. Sebelumnya pada tahun 2023 citra positif DPR RI tercatat sebesar 50,5 persen. Terdapat kenaikan sebesar 12,1 persen. Suvei Litbang Kompas selama ini dikenal sebagai lembaga yang kredibel dan menjadi rujukan banyak pihak.

“Survei Litbang Kompas sangat dipercaya. Bahkan, juga ada survei yang menyatakan, Litbang Kompas sebagai lembaga survei paling terpercaya. Angka ini merupakan hasil polling kumparan periode 28 Desember 2023 sampai 4 Januari 2024. Jadi, kami berterima kasih atas hal baik ini,” kata Andre Rosiade yang juga Ketua DPD Gerindra Sumbar.

Andre juga menyebut, meski ini adalah sebuah prestasi, tapi tidak membuat dirinya dan DPR akan jemawa atau besar hati. Akan menjadikan hal ini sebagai lecutan, agar bisa berbuat lebih baik lagi. Karena DPR sejatinya adalah lembaga yang orang-orangnya dipilih langsung oleh rakyat atau masyarakat. Lembaga yang akan selalu dipantau setiap detiknya.

“Insya Allah, kami mohon doanya agar tetap konsisten bekerja untuk kepentingan masyarakat. Memperjuangkan aspirasi masyarakat di lembaga DPR yang terhormat ini. Yakinlah, kami dari berbagai partai politik hadir di DPR untuk memperjuangkan masyarakat di daerah pemilihan (Dapil) masing-masing. Terima kasih atas dukungan masyarakat selama ini,” kata Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra ini.

Sebelumnya, Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Fadli Zon memandang prestasi ini sebagai refleksi dan bukan hanya untuk meninabobokan. Diharapkan menjadi pemacu semangat  meningkatkan kinerja dewan dalam menjalankan tugas fungsinya baik dalam pengawasan, legislasi dan anggaran serta fungsi diplomasi parlemen.

Baca juga: Operasi Besar di RSPPN, Andre Rosiade: Prabowo Sangat Percaya Kualitas Medis Dalam Negeri

“Satu berita yang menggembirakan dan kita tetap melakukan refleksi dan bukan untuk meninabobokan, saya kira. Kinerja dari semua tugas-tugas itu, baik tugas legislasi, tugas pengawasan, tugas budgeting dan juga diplomasi parlemen dan pembelaan terhadap masyarakat itu penting,” ujar Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra ini.

[*/pkt]

Baca Juga

Andre Rosiade Fasilitasi Pengobatan Bocah Penderita Lipoma, Dijemput Pakai Ambulans
Andre Rosiade Fasilitasi Pengobatan Bocah Penderita Lipoma, Dijemput Pakai Ambulans
8 Tower BTS segera Dibangun di Dharmasraya, Bupati Annisa Apresiasi Bantuan Andre Rosiade
8 Tower BTS segera Dibangun di Dharmasraya, Bupati Annisa Apresiasi Bantuan Andre Rosiade
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Lipoma di Bungus Teluk Kabung Kota Padang
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Lipoma di Bungus Teluk Kabung Kota Padang
Berkunjung ke PT Pindad, Andre Rosiade Minta DEFEND ID Tingkatkan TKDN hingga 50 Persen
Berkunjung ke PT Pindad, Andre Rosiade Minta DEFEND ID Tingkatkan TKDN hingga 50 Persen
Andre Rosiade dan Menteri Nusron Wahid segera Sosialisasi Pentingnya Sertifikat Tanah Ulayat
Andre Rosiade dan Menteri Nusron Wahid segera Sosialisasi Pentingnya Sertifikat Tanah Ulayat
Komisi VI Dukung BUMN Industri Pertahanan Majukan Teknologi dan Kemandirian Alutsista
Komisi VI Dukung BUMN Industri Pertahanan Majukan Teknologi dan Kemandirian Alutsista