DP3AKB dan RSUD Pariaman Kerja Sama Tingkatkan Keesertaan KB MKJP Modern

DP3AKB dan RSUD Pariaman Kerja Sama Tingkatkan Keesertaan KB MKJP Modern

Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kota Pariaman menjalin kerja sama dengan RSUD Kota Pariaman. [Foto: Dok. Diskominfo Pariaman]

Pariaman, Padangkita.com – Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kota Pariaman menjalin kerja sama dengan RSUD Kota Pariaman.

Kerja sama yang ditelah ditandatangani di RSUD Pariaman tersebut terkait dengan pemasangan Metoda Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) modern guna meningkatkan pencapaian target pelayanan peserta keluarga berencana (KB) menggunakan MKJP.

"Dengan adanya kerja sama ini diharapkan kepesertaan masyarakat ber-KB dengan MKJP modern dapat terlayani," kata Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kota Pariaman Lucyanel Arlym di Pariaman.

Lucyanel menjelaskan MKJP modern yaitu layanan terhadap peserta KB Medis Operasi Wanita (MOW) dan Medis Operasi Pria (MOP).

Penandatanganan kerja sama tersebut dilakukan oleh kepala organisasi perangkat daerah (OPD) itu dengan Direktur RSUD Pariaman Mutiara Islami.

Baca juga: Daya Tampung SD dan SMP di Kota Pariaman Lebihi Jumlah Siswa yang Mendaftar

Acara penandatangan kerja sama juga dihadiri oleh Wakil Direktur RSUD Pariaman bidang Pelayanan Herlina Nasution dan Wakil Direktur Umum dan SDM RSUD Pariaman Andi Helmi Setiawan. 

[*/pkt]

Baca Juga

Jefri Warga Kota Pariaman Berjalan Kaki ke Makkah untuk Umrah dan Bertemu Raja Salman
Jefri Warga Kota Pariaman Berjalan Kaki ke Makkah untuk Umrah dan Bertemu Raja Salman
Sambut Perantau IKNAMAS, Yota Balad Ajak Berwisata Menikmati Pariaman Barayo 2025
Sambut Perantau IKNAMAS, Yota Balad Ajak Berwisata Menikmati Pariaman Barayo 2025
Wali Kota Yota Balad Semangati Petugas Pos Pengamanan Pariaman Barayo 2025
Wali Kota Yota Balad Semangati Petugas Pos Pengamanan Pariaman Barayo 2025
Pariaman Barayo 2025 Dimulai, Ini 11 Objek Wisata Andalan Kota Pariaman yang Bisa Dikunjungi
Pariaman Barayo 2025 Dimulai, Ini 11 Objek Wisata Andalan Kota Pariaman yang Bisa Dikunjungi
4 Pos Pengamanan - Pelayanan Didirikan, 11 Objek Wisata di Kota Pariaman Siap Sambut Wisatawan
4 Pos Pengamanan - Pelayanan Didirikan, 11 Objek Wisata di Kota Pariaman Siap Sambut Wisatawan
Jalan Berlubang Menuju Destinasi Wisata Pariaman Ditimbun, segera Ditinggikan - Diaspal
Jalan Berlubang Menuju Destinasi Wisata Pariaman Ditimbun, segera Ditinggikan - Diaspal