Siap Menggebrak Liga 1, Semen Padang FC Datangkan 11 Pemain Anyar

Siap Menggebrak Liga 1, Semen Padang FC Datangkan 11 Pemain Anyar

Jajaran Tim Pelatih Semen Padang FC untuk Liga 1 2024/2025 yang diumumkan lewat sosial media resmi klub.

Padang, Padangkita.com - Tim Semen Padang FC (SPFC) resmi memperkuat timnya dengan merekrut 11 pemain baru untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024-2025.

Kedatangan para pemain anyar ini menandakan keseriusan SPFC dalam menghadapi musim baru setelah promosi dari Liga 2.

CEO SPFC, Win Bernadino, menjelaskan bahwa 11 pemain ini merupakan hasil seleksi ketat yang dilakukan oleh tim pelatih dan manajemen.

Mereka direkrut berdasarkan kebutuhan tim untuk memperkuat skuad Kabau Sirah di Liga 1.

"Sejak pengumuman pelatih kepala, tim pelatih dan manajemen langsung bergerak cepat untuk mencari pemain yang tepat," ujar Win Bernadino di Kantor Kabau Sirah Semen Padang (KSSP), Indarung, Padang, Minggu (22/6/2024).

Win Bernadino menambahkan bahwa beberapa pemain baru ini sudah diincar sejak lama. Namun, SPFC menghormati kontrak mereka dengan tim sebelumnya dan menunggu momen yang tepat untuk merekrut mereka.

"Saat ini tim pelatih dan manajemen masih terus mencari pemain tambahan, baik lokal maupun asing. Kita ingin pemain asing yang bisa mengangkat performa tim dan diandalkan," jelas Win Bernadino.

Dengan kedatangan 11 pemain baru ini, SPFC kini memiliki 18 pemain di skuadnya. Sebelumnya, sudah ada 4 pemain yang dipertahankan, yaitu Rosad Setiawan, Firman Juliansyah, Geno Noviansyah, dan 4 pemain muda dengan kontrak jangka panjang.

Berikut daftar 11 pemain baru Semen Padang FC: Teguh Amiruddin (Kiper), Moch. Diky Indriyana (Kiper), Miswar Saputra (Kiper), Arif Budiono (Bek), Miftah Anwar Sani (Bek), Melkior Majefat (Bek), Frendi Saputra (Bek), Dodi Alexvan Djin (Bek), Muhammad Iqbal (Gelandang),Ramadhan (Striker), Muhammad Ridwan (Striker).

Baca Juga: Ini Rekrutan Pertama Semen Padang FC untuk Hadapi Liga 1, Bek Kiri Berpengalaman

Kedatangan para pemain baru ini diharapkan dapat meningkatkan kekuatan Semen Padang FC dan membantu tim meraih hasil terbaik di Liga 1 2024-2025. [*/hdp]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Duel Panas di Padang: PSIS Semarang dan Semen Padang Saling Sikut Keluar dari Zona Degradasi
Duel Panas di Padang: PSIS Semarang dan Semen Padang Saling Sikut Keluar dari Zona Degradasi
Meski Didera Berbagai Masalah, PSIS Semarang Tetap Optimistis Curi Poin di Markas Semen Padang
Meski Didera Berbagai Masalah, PSIS Semarang Tetap Optimistis Curi Poin di Markas Semen Padang
Kiper Semen Padang Mochamad Dicky Indrayana Pilih Lebaran di Padang
Kiper Semen Padang Mochamad Dicky Indrayana Pilih Lebaran di Padang
Pertamina Kembali Jadi Kekuatan Semen Padang FC di Liga 1 2024/2025
Pertamina Kembali Jadi Kekuatan Semen Padang FC di Liga 1 2024/2025
Pulang Kampung dengan Misi Penting, Teja Paku Alam Siap Amankan Poin Penuh Persib di Padang
Pulang Kampung dengan Misi Penting, Teja Paku Alam Siap Amankan Poin Penuh Persib di Padang
Meskipun Babak Belur, Persib Bandung Ogah Remehkan Semen Padang FC
Meskipun Babak Belur, Persib Bandung Ogah Remehkan Semen Padang FC