Pj Wako Padang Ikuti Rakornas Pengendalian Inflasi, Fokus Potensi Unggulan dan Apresiasi Keberhasilan

Pj Wako Padang Ikuti Rakornas Pengendalian Inflasi, Fokus Potensi Unggulan dan Apresiasi Keberhasilan

Pj Wali Kota Padang Andree Algamar bersama Pj Sekretaris Daerah Kota Padang Yosefriawan mengikuti Rakornas Pengendalian Inflasi. [Foto: Humas Pemko]

Padang, Padangkita.com - Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Andree Algamar bersama Pj Sekretaris Daerah Kota Padang Yosefriawan mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian Inflasi dan Tim Pengendali Inflasi Daerah Award Tahun 2024.

Rakornas yang dipimpin langsung oleh Presiden RI Joko Widodo ini dilaksanakan secara daring melalui zoom di Gedung Putih Rumah Dinas, Jumat (14/6/2024).

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi menginstruksikan seluruh kepala daerah di Indonesia untuk fokus pada satu potensi unggulan yang ada di daerahnya.

Hal ini bertujuan untuk memperkuat ekonomi daerah dan mendorong pertumbuhan nasional.

Presiden Jokowi juga memberikan apresiasi kepada Tim Pengendali Inflasi Pusat (TPIP) dan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TIPD) atas kerja kerasnya dalam menjaga stabilitas harga di tengah situasi global yang penuh tantangan.

"Mei 2024 lalu inflasi kita berada di 2,84 persen. Pertumbuhan ekonominya 5,11 persen. Ini merupakan salah satu yang terbaik di dunia. Jika dilihat perbandingan pada tahun 1998, inflasi berada di angka 9,6 persen," ucap Presiden Jokowi.

Sebelumnya, TPID Kota Padang telah menggelar rapat serupa dan merumuskan langkah konkret untuk menekan angka inflasi.

Baca Juga: Harga Cabai Meroket, Pj Wali Kota Padang Ambil Langkah Tegas Atasi Inflasi

Saat ini, tercatat inflasi Kota Padang pada Mei 2024 secara m-to-m tercatat 0,7 persen. Sedangkan secara y-to-yo berada pada angka 3,64 persen.

Rapat pengendalian inflasi tersebut dihadiri oleh seluruh anggota TPID Kota Padang dan seluruh stakeholder terkait.

[*/hdp]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Pemko Padang dan Pemprov Sumbar Jalin Kerja Sama Optimalkan Pemungutan Pajak
Pemko Padang dan Pemprov Sumbar Jalin Kerja Sama Optimalkan Pemungutan Pajak
Pemko Padang Perkuat Pembinaan Anak Panti Asuhan
Pemko Padang Perkuat Pembinaan Anak Panti Asuhan
Kota Padang Raih Prestasi Tinggi dalam Evaluasi Kinerja Triwulan II
Kota Padang Raih Prestasi Tinggi dalam Evaluasi Kinerja Triwulan II
Pemko Padang Percantik Pasar Tradisional, Tingkatkan Ekonomi Masyarakat
Pemko Padang Percantik Pasar Tradisional, Tingkatkan Ekonomi Masyarakat
Dinsos Padang Perkuat Pilar Sosial untuk Entaskan Kemiskinan
Dinsos Padang Perkuat Pilar Sosial untuk Entaskan Kemiskinan
Forikan Kota Padang Ajak Siswa Gemar Makan Ikan
Forikan Kota Padang Ajak Siswa Gemar Makan Ikan