Padang, Padangkita.com - Meskipun sempat diragukan banyak pihak di awal musim penunjukannya sebagai pelatih Semen Padang FC, Delfi Adri nyatanya sukses mengantarkan tim kebanggaan masyarakat Sumatra Barat tersebut promosi ke Liga 1 dan meraih posisi runner-up Liga 2.
Berkat pencapaiannya, Delfi Adri dinobatkan sebagai Pelatih Terbaik Liga 2 musim 2023/24 atau Best Coach Pegadaian Liga 2 2023/24. Pengumuman ini disampaikan secara resmi melalui sosial media Liga 2.
Sepanjang Liga 2 musim 2023, pria kelahiran Payakumbuh tersebut berhasil membawa Semen Padang menoreh rekor seperti tim paling produktif di putaran pertama dan paling sedikit kebobolan di grup 1.
Bahkan di babak selanjutnya, pria 57 tahun tersebut berhasil membawa Semen Padang lolos ke babak semifinal Liga 2 tanpa terkalahkan.
Kesuksesan Delfi Adri sebagai pelatih tidak datang tiba-tiba. Semuanya berawal dari pencapaian gemilangnya di masa muda.
Di tahun 2014, ia sukses mengantarkan Semen Padang FC U-21 menjuarai ISL U-21 setelah menundukkan juara bertahan Sriwijaya FC U-21 dengan skor 4-0 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung.
Melihat potensi dan kepiawaiannya, Delfi diundang Nil Maizar, mantan rekan setimnya, untuk menjadi asisten pelatih tim senior Semen Padang FC. Sejak saat itu, karirnya terus menanjak.
Pada musim 2021, Delfi dipercaya menjadi pelatih kepala Semen Padang menggantikan Wellyansyah, yang sebelumnya merupakan asisten pelatih Jafri Sastra. Di bawah kepemimpinannya, Semen Padang menunjukkan performa yang gemilang.
Musim lalu, ketika kompetisi Liga 2 dihentikan akibat Tragedi Kanjuruhan, Delfi Adri masih menjabat sebagai pelatih kepala Semen Padang. Keberhasilannya mengantarkan tim ke Liga 1 musim ini menjadi pelampiasan hasrat tertunda Delfi Adri.
Namun, sayangnya, Delfi Adri dipastikan tidak akan mendampingi Semen Padang di Liga 1 musim 2024/2025.
Hal ini dikarenakan dirinya tidak memenuhi syarat yang ditentukan oleh PT LIB, yaitu lisensi kepelatihan AFC A Pro.
Saat ini, Delfi Adri hanya memiliki lisensi A, sehingga tidak memenuhi syarat minimum untuk melatih di Liga 1.
Meskipun tidak bisa mendampingi Semen Padang di kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Delfi Adri tetap patut diapresiasi atas kerja keras dan dedikasinya dalam mengantarkan tim Kabau Sirah meraih kesuksesan.
Baca Juga: Rekam Jejak Coach Delfiadri dan Tim Pelatih Semen Padang FC yang Baru
Kemampuannya dalam meramu strategi dan memotivasi pemain telah terbukti mampu membawa Semen Padang kembali ke Liga 1 setelah vakum selama 5 musim. [hdp]
*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News