PT Semen Padang Raih Penghargaan dari BKKBN atas Komitmen Penanganan Stunting

Jakarta, Padangkita.com - Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) memberikan penghargaan kepada PT Semen Padang atas peran perusahaan itu dalam mendukung layanan intervensi spesifik dan sensitif pada kegiatan Audit Kasus Stunting Tahun 2023.

Penghargaan tersebut diserahkan Deputi Bidang Keluarga Sejahtera dan Pemberdayaan Keluarga BKKBN Nopian Andusti kepada Direktur Utama PT Semen Padang Indrieffouny Indra saat kegiatan Kick Off Audit Stunting 2024 di Jakarta, Selasa (16/1/2024).

Dalam kegiatan tersebut, Direktur Utama PT Semen Padang Indrieffouny Indra juga didapuk sebagai narasumber bersama Guru Besar Universitas Muhammadiyah Jakarta Prof. DR. dr. Abdul Razak Thaha, Deputi II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan BAZNAS Imdadun Rahman, dan Direktur Bina Keluarga Balita dan Anak BKKBN dr. Irma Ardiana, MAPS.

Dalam pemaparannya, Indrieffouny Indra menyampaikan ucapan terima kasih atas apresiasi BKKBN kepada PT Semen Padang.

Ia mengatakan, PT Semen Padang berkomitmen penuh dalam penanganan stunting sejak tahun 2022 lalu melalui PASS, yaitu Program Anak Stunting Semen Padang dengan taggline Stunting Lewat Anak Sehat.

“Ini dilatarbelakangi oleh Hasil Social Mapping (Pemetaan Sosial) di wilayah Ring 1 PT Semen Padang di Kecamatan Lubuk Kilangan, Kecamatan Pauh, dan Lubuk Begalung,” ujarnya lewat siaran pers, Rabu (17/1/2024).

Pada tahun 2022, PT Semen Padang menemukan kasus stunting masing-masing 14 anak, 18 anak, dan 9 anak di ketiga kecamatan tersebut. Atas temuan itu, PT Semen Padang memberikan bantuan PMT (Pemberian Makanan Tambahan) selama lima bulan dengan nilai bantuan sebesar Rp 62.475.000.

“Hasil Program PMT ini, terjadi kenaikan 1 hingga 2 kilogram berat badan dan tinggi badan 0,5 hingga 0,8 cm setiap bulannya,” kata Indrieffouny Indra.

Di tahun 2023, PT Semen Padang melanjutkan program PASS dengan jumlah anak yang lebih banyak, yaitu 79 anak di Kecamatan Lubuk Kilangan, 78 anak di Kecamatan Pauh, 17 anak di Kecamatan Lubuk Begalung, dan 17 anak di Kabupaten Solok.

Selain itu, PT Semen Padang juga memberikan bantuan Program Air Bersih di Kabupaten Solok dan bantuan Penanganan Kemiskinan Ekstrim (PKE) di Kabupaten Kepulauan Meranti.

“Outcome-nya, 21,3 persen anak sudah ‘wisuda’ stunting. Ada kenaikan 1 hingga 2 kilogram kenaikan berat badan dan kenaikan tinggi badan 0,5 hingga 0,8 cm setiap bulannya,” ujar Indrieffouny Indra.

Untuk tahun 2024, PT Semen Padang tetap memfokuskan penanganan stunting di empat wilayah tersebut dengan target Wisuda Stunting lebih dari 30 persen anak.

Kepala BKKBN Hasto Wardoyo yang membuka kegiatan Kick Off Audit Stunting 2024 juga mengapresiasi komitmen PT Semen Padang dalam penanganan stunting.

Ia mengatakan, PT Semen Padang telah menjawab permasalahan stunting di suatu wilayah, yaitu dengan memberikan bantuan air bersih dan makanan tambahan.

“Kami bersyukur bisa melaksanakan Kick Off Audit Stunting di tahun 2024 dan berterimakasih kepada seluruh jajaran yang telah mencapai Audit Kasus Stunting dengan baik, karena tahun ini meningkat dari tahun 2022 dimana terselenggara 285,3 persen, dimana tahun lalu hanya 60 persen,” kata Hasto Wardoyo.

Baca Juga: Kampanye Perang Melawan Stunting, Semen Padang Berbuah Penghargaan dari Wali Kota Padang

Pada kesempatan itu, Hasto Wardoyo juga menyampaikan bahwa BKKBN akan terus berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk menurunkan angka stunting di Indonesia. Ia menargetkan, angka stunting di Indonesia dapat ditekan menjadi 14% pada tahun 2024. [*/hdp]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Anggaran Bertambah tak Ekuivalen dengan Penurunan Stunting, Target Perlu Dievaluasi
Anggaran Bertambah tak Ekuivalen dengan Penurunan Stunting, Target Perlu Dievaluasi
PT Semen Padang Gelar Donor Darah, Semangat Kemanusiaan dan Kolaborasi Peringati May Day
PT Semen Padang Gelar Donor Darah, Semangat Kemanusiaan dan Kolaborasi Peringati May Day
Arsip Pabrik Indarung I Semen Padang Raih Pengakuan MOWCAP UNESCO: Bukti Sejarah dan Kepedulian
Arsip Pabrik Indarung I Semen Padang Raih Pengakuan MOWCAP UNESCO: Bukti Sejarah dan Kepedulian
80 Jemaah Calon Haji PT Semen Padang Berangkat ke Tanah Suci, Mendapat Dukungan dan Uang Saku
80 Jemaah Calon Haji PT Semen Padang Berangkat ke Tanah Suci, Mendapat Dukungan dan Uang Saku
Jalan Padang-Solok Kembali Bisa Dilalui Setelah Diterjang Longsor, PT Semen Padang Turunkan Tim dan Alat Berat
Jalan Padang-Solok Kembali Bisa Dilalui Setelah Diterjang Longsor, PT Semen Padang Turunkan Tim dan Alat Berat
Semen Padang Berikan Bantuan Memori dan SSD Senilai Rp17 Juta untuk SMK Semen Padang
Semen Padang Berikan Bantuan Memori dan SSD Senilai Rp17 Juta untuk SMK Semen Padang