Meriahkan HUT ke-78 Republik Indonesia, Dispar Padang Bagikan Ratusan Bendera Merah Putih 

Meriahkan HUT ke-78 Republik Indonesia, Dispar Padang Bagikan Ratusan Bendera Merah Putih 

Pembagian dan pemasangan bendera kepada pengguna jalan di sekitar Dinas Pariwisata Kota Padang. [Foto : Padangkita]

Padang, Padangkita.com - Dinas Pariwisata Kota Padang menggelar aksi bagi-bagi bendera merah putih kepada pengguna jalan yang berada di sekitar kantor, Kamis (3/8/2023).

Aksi bagi bendera ini dalam rangka menyambut HUT ke-78 Republik Indonesia, serta turut serta dalam menyukseskan gerakan pembagian 10 juta bendera merah putih.

Gerakan nasional yang sebelumnya telah dimulai sejak Juni lalu ini bertujuan menggelorakan semangat nasionalisme.

Kepala Dinas Pariwisata Padang Yudi Indra Syani mengatakan sebanyak 200 bendera dibagikan kepada masyarakat dan pengguna jalan sekitar kantor.

"Ini upaya kita menyukseskan program 10 juta bendera dimana Kota Padang akan membagikan 12.500 bendera. Dan hari ini kita membagikan 200 bendera yang besar dan kecil kepada masyarakat," ujarnya pada Padangkita.com.

Lebih lanjut ia mengatakan selain membagikan bendera kepada masyarakat, pihaknya juga mengintruksikan kepada pegawai juga untuk memasang bendera di rumah masing-masing.

"Kita sudah minta seluruh pegawai untuk mengibarkan Bendera Merah Putih satu tiang penuh di depan rumah masing-masing oleh karena itu, Ini bentuk kebersamaan kita semua untuk menumbuhkan rasa nasionalisme secara masif di bulan Kemerdekaan," pungkasnya.

Sebelumnya, Wali Kota Padang Hendri Septa juga telah mengajak masyarakat dan instansi terkait untuk memasang umbul-umbul dan spanduk di lingkungan tempat tinggal masing-masing.

Hal tersebut dalam rangka memeriahkan HUT Ke-354 Kota Padang yang juga jatuh pada bulan kemerdekaan.

Baca Juga : Sambut HUT ke-78 Republik Indonesia, Pemko Padang Bagikan 12 Ribu Bendera 

“Kami juga mengajak seluruh instansi, badan, dinas, kantor, perusahaan BUMN/BUMD, perbankan, tokoh, sekolah, hotel, untuk memasang umbul-umbul, poster, spanduk, atau hiasan lainnya agar peringatan Hari Jadi Kota Padang semakin meriah,” ucap Wako Hendri Septa. [hdp]

Baca Juga

Semangat Berkurban Warga Padang Meningkat, Hewan Kurban Capai 8.047 Ekor
Semangat Berkurban Warga Padang Meningkat, Hewan Kurban Capai 8.047 Ekor
Kurban Menyatukan Umat, Pj. Wako Padang Ajak Masyarakat Ambil Makna Positif
Kurban Menyatukan Umat, Pj. Wako Padang Ajak Masyarakat Ambil Makna Positif
Diguyur Hujan, Pelaksanaan Salat Iduladha di Pemko Padang Khidmat
Diguyur Hujan, Pelaksanaan Salat Iduladha di Pemko Padang Khidmat
Pemko Padang Promosikan Pariwisata Lewat Lomba Video Sosmed
Pemko Padang Promosikan Pariwisata Lewat Lomba Video Sosmed
Pemko Padang Tuntaskan Perbaikan Jalan Rusak di Dua Lokasi, Lanjutkan Upaya Mempercantik Kota
Pemko Padang Tuntaskan Perbaikan Jalan Rusak di Dua Lokasi, Lanjutkan Upaya Mempercantik Kota
Pj Wako Padang Dukung Residen Rehabilitasi Narkoba: Kolaborasi Keluarga Kunci Pemulihan
Pj Wako Padang Dukung Residen Rehabilitasi Narkoba: Kolaborasi Keluarga Kunci Pemulihan