PT Kabau Sirah Semen Padang RUPS, Komut Tetap Khairul Jasmi dan Dirut Win Bernadino

PT Kabau Sirah Semen Padang RUPS, Komut Tetap Khairul Jasmi dan Dirut Win Bernadino

Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT. Kabau Sirah Semen Padang (KSSP) di Kantor Pusat PT Semen Padang, Indarung, Padang, Rabu (12/7/2023). [Foto: Dok. Humas Semen Padang]

Padang, Padangkita.com – Menjelang bergulirnya Liga 2 2023/2024, PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP) yang membawahi tim Semen Padang FC (PFC) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) tahunan.

RUPS yang dihadiri pegang saham, komisaris dan direksi PT KSSP ini berlangsung di Kantor Pusat PT Semen Padang, Indarung, Padang, Rabu (12/7/2023).

Komisaris Utama PT KSSP, Khairul Jasmi menyampaikan, dalam RUPS dibahas soal kinerja PT KSSP, serta laporan pertanggungjawaban tahun buku 2022 dan tahun sebelumnya.

“RUPS kali ini memutuskan agar kinerja PT KSSP ditingkatkan dan pengawasan juga demikian sesuai dengan Good Corporate Governance (GCG),” ujar Khairul Jasmi setelah RUPS.

Soal laporan pertanggungjawaban tahun buku 2022 dan tahun sebelumnya, pemegang saham meminta agar Dewan Direksi (BOD) dan Dewan Komisaris (BOC) dapat bekerja maksimal.

Selain kinerja, Khairul Jasmi melanjutkan, juga diputuskan jajaran Direksi dan Komisaris. Adapun Direksi yang baru tidak ada perubahan dengan tahun sebelumnya. PT KSSP tetap dipimpin oleh Direktur Utama, Win Bernadino dan didampingi Direktur, Hermawan Ardiyanto.

Perubahan terjadi pada jajaran Dewan Komisaris. Indrieffouny Indra (Arief) digantikan oleh Pri Gustari Akbar.

“Direksi PT KSSP tidak ada perubahan hanya di Komisaris saja terjadi pergantian dari Pak Arief ke Pri Gustari,” kata Khairul Jasmi.

Berikut Susunan Komisaris dan Direksi PT KSSP hasil RUPS

Komisaris Utama: Khairul Jasmi

Komisaris: Pri Gustari Akbar

Direktur Utama: Win Bernadino

Direktur: Hermawan Ardiyanto

Baca juga: Kekuatan Semen Padang FC Hadapi Liga 2 sudah Lengkap, Ini Daftar 28 Pemain

Diketahui, mulai September 2023 mendatang, Semen Padang FC yang berada di bawah PT KSSP akan menghadapi Liga 2 2023/2024. Saat ini, Semen Padang FC sendiri masih bersiap menyempurnakan kekuatan untuk mengejar target promosi ke Liga 1 pada musim berikutnya. Tentu saja dukungan PT KSSP akan sangat menentukan Semen Padang FC mencapai target tersebut. [*/pkt]

Baca Juga

Almeida Puji Kualitas PSM, Tavares Akui Kehilangan Peluang Emas
Almeida Puji Kualitas PSM, Tavares Akui Kehilangan Peluang Emas
Semen Padang FC Gagal lagi Manfaatkan Laga Kandang, Ditahan Imbang PSM Makassar
Semen Padang FC Gagal lagi Manfaatkan Laga Kandang, Ditahan Imbang PSM Makassar
Semen Padang FC vs PSM Makassar: Duel Sengit di Pekan Ke-11 BRI Liga 1
Semen Padang FC vs PSM Makassar: Duel Sengit di Pekan Ke-11 BRI Liga 1
Semen Padang FC vs PDRM FC: Uji Tanding Sengit Jelang Hadapi PSM Makassar
Semen Padang FC vs PDRM FC: Uji Tanding Sengit Jelang Hadapi PSM Makassar
Akhiri Tren Negatif, Andre Rosiade Tetap Pastikan Revolusi Bersar-besaran Tim Semen Padang FC
Akhiri Tren Negatif, Andre Rosiade Tetap Pastikan Revolusi Bersar-besaran Tim Semen Padang FC
Strategi Cerdik Almeida Bawa Semen Padang Curi Poin di Kandang Persib
Strategi Cerdik Almeida Bawa Semen Padang Curi Poin di Kandang Persib