Gubernur Sumbar Kukuhkan Kompak Cimahi, Perantau Risau soal Silang Pendapat

Gubernur Sumbar Kukuhkan Kompak Cimahi, Perantau Risau soal Silang Pendapat

Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah melantik dan mengukuhkan Pengurus Kompak Cimahi. [Foto: Dok. Diskominfotik Sumbar]

Cimahi, Padangkita.com - Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah mengukuhkan sekaligus melantik Pengurus Keluarga Orang Minangkabau Padang Kota atau Kompak Kota Cimahi, Jawa Barat, di Pendopo Kompak, di Jl. Baros E 43 Cimahi, Jumat (7/7/2023).

Dalam sambutannya, Mahyeldi menyampaikan, bahwa Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumbar terus berupaya menyinergikan seluruh organisasi perantau Minangkabau yang ada di seluruh Indonesia, termasuk di luar negeri.

Menurut dia, peran para perantau sangat penting untuk mengoptimalkan segala potensi dalam membangun daerah.

"Semoga sinergitas rantau dan ranah dengan segala potensi yang ada dapat dioptimalkan untuk membangun kampung halaman," ungkap Mahyeldi.

Jika seluruh kekuatan tersebut dapat disinergikan, lanjut Mahyeldi, maka akan banyak dampak positif yang bisa diperoleh.

“Baik bagi para perantau itu sendiri maupun untuk daerah. Seperti, perluasan silaturahmi, penguatan aspek ekonomi dan investasi di daerah," ulas Mahyeldi.

Pada kesempatan itu, Mahyeldi menyampaikan selamat kepada Ketua dan Pengurus Kompak yang baru saja dilantik. Ia berharap, Kompak Cimahi dapat menjadi lebih maju.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Pembina Kompak Cimahi Mulya Dt. Rajo Intan menyampaikan keprihatinan terhadap dinamika perbedaan pendapat, dan tumbuhnya berbagai nama kelompok kepengurusan perantau Minang di berbagai daerah di Indonesia.

“Saat ini ada kerisauan atas pertentangan dan perbedaan pikiran-pikiran yang berkembang sesama orang Minang. Kita ingin semua kembali dapat bersatu tanpa melihat latar belakang, profesi, aktivitas atau kelompok. Bersatu dalam memajukan pembangunan Ranah Minang  agar dapat lebih baik dari pembangunan daerah-daerah lain," ungkap Mulya.

"Jangan perbedaan menjadikan kita mundur dan kalah bersaing,” harap Mulya yang juga Ketua Umum DPP KBRT (Keluarga Besar Rang Tanjuang).

Baca juga: Perantau Minang di Batam Kecewa, Gubernur Sumbar Dinilai Tak Punya Empati

Kehadiran Gubernur Mahyeldi ke Kota Cimahi disambut antusias oleh warga Sumbar yang berada di Cimahi. [*/pkt]

Baca Juga

Besok PSU Pilkada Pasaman, Ini Imbauan Gubernur Mahyeldi dari Bandar Lampung
Besok PSU Pilkada Pasaman, Ini Imbauan Gubernur Mahyeldi dari Bandar Lampung
Ajak Semua Perantau Minang Dukung Bank Nagari, OSO: Buka Rekening dan Tempatkan Dana
Ajak Semua Perantau Minang Dukung Bank Nagari, OSO: Buka Rekening dan Tempatkan Dana
Bidik Dukungan Maksimal Perantau, Gubernur Sumbar dan Bank Nagari Roadshow ke 4 Provinsi
Bidik Dukungan Maksimal Perantau, Gubernur Sumbar dan Bank Nagari Roadshow ke 4 Provinsi
Gubernur Mahyeldi Ungkap Prioritas Pembangunan Sumbar 2026
Gubernur Mahyeldi Ungkap Prioritas Pembangunan Sumbar 2026
Painan, Padangkita.com - Di tengah Pandemi Covid-19, Bumnag Bersama Koto XI Tarusan mampu meraih omset Rp50 juta per bulan dari Pulau Setan.
Penyedia Jasa Transportasi dan Pengelola Objek Wisata Diminta Taati Standar Keselamatan
Ribuan Warga Salat Idul Fitri 1446 H di Halaman Kantor Gubernur Sumbar, Ini Pesan Mahyeldi
Ribuan Warga Salat Idul Fitri 1446 H di Halaman Kantor Gubernur Sumbar, Ini Pesan Mahyeldi