PT Semen Padang Salurkan Bantuan 35 Hewan Kurban 

PT Semen Padang Salurkan Bantuan 35 Hewan Kurban 

Penyaluran hewan kurban PT Semen Padang ke lingkungan sekitar perusahaan. [Foto : Humas Semen Padang]

Padang, Padangkita.com - PT Semen Padang kembali menyalurkan bantuan hewan kurban untuk masjid dan musala yang ada di Kota Padang khususnya disekitar perusahaan.

Pada tahun ini, PT Semen Padang menyalurkan sebanyak 31 ekor sapi dan 4 ekor kambing untuk disembelih pada Hari Raya Iduladha 1444 Hijriyah.

Kepala Departemen Komunikasi & Hukum Perusahaan PT Semen Padang, Iskandar Zulkarnain Lubis mengatakan, selain di Kota Padang, hewan kurban itu juga diserahkan kepada stakeholder serta masyarakat di perwakilan PT Semen Padang, yaitu di Aceh, Dumai, Lampung, dan Bengkulu.

"Penyerahan hewan kurban ini salah satu agenda rutin tahunan Semen Padang, dan merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat di lingkungan perusahaan. Penyerahan hewan kurban bukan hanya sekadar formalitas bagi perusahaan, tapi juga menjadi bentuk kebersamaan," kata Iskandar, Selasa (27/6/2023).

Lebih lanjut ia mengatakan, penyerahan hewan kurban ini juga menjadi bagian dari upaya PT Semen Padang dalam melaksanakan syiar agama Islam di lingkungan perusahaan. "Berkurban adalah salah satu perintah Allah SWT," ujar Iskandar.

Ka. Sie Program Usaha Mikro dan Kecil (PUMK) Unit CSR PT Semen Padang, Satrio Rian Bhakti, menambahkan puluhan hewan kurban untuk Lubuk Kilangan, Lubuk Begalung dan Pauh ini diserahkan melalu KAN Lubuk Kilangan, kemudian di Pauh melalui KAN Pauh V dan KAN Limau Manih. Sedangkan di Lubuk Begalung, diserahkan melalui Pengurus KAN Nan XX.

"Selain melalui pengurus KAN, Semen Padang melalui Departemen Tambang dan Pengelolaan Bahan Baku juga menyerahkan sapi dan kambing kurban untuk masyarakat di sekitar area tambang," kata Satrio usai menyerahkan bantuan sapi kurban di Kantor KAN Lubuk Kilangan.

Untuk perwakilan PT Semen Padang di Aceh, Dumai, Bengkulu dan Lampung, tambah Satrio, bantuan sapi korban diserahkan melalui perwakilan PT Semen Padang di daerah tersebut.

"Untuk masyarakat daerah perwakilan Semen Padang kita juga menyerahkan sapi kurban yang diserahkan melalui kantor perwakilan Semen Padang " pungkas Satrio.

Terkait bantuan sapi kurban, Wakil Ketua KAN Lubuk Kilangan, Asril Azis, mengapresiasi PT Semen Padang yang terus rutin menyalurkan bantuan hewan kurban untuk masyarakat Lubuk Kilangan, termasuk kepada pengurus KAN.

"Alhamdulillah, bantuan sapi kurban ini sangat bermanfaat sekali bagi masjid dan musala yang menerima bantuan. Kami dari KAN mengucapkan terima kasih kepada Semen Padang atas bantuan sapi kurban ini," katanya.

Baca JugaPemprov Sumbar Selenggarakan Salat Iduladha 1444 H Hari Kamis di Halaman Kantor Gubernur

Ia berharap, bantuan sapi kurban dari PT Semen Padang ini jangan sampai terputus. Untuk itu, ia mengajak masyarakat Lubuk Kilangan untuk mendoakan PT Semen Padang. "Semoga Semen Padang terus maju dan jaya, supaya bisa berkontribusi lebih banyak lagi untuk Lubuk Kilangan," ujarnya. [*/hdp]

Baca Juga

Gua Kelelawar Padayo Resmi Dibuka, Wako Padang Harap Jadi Pusat Wisata Baru
Gua Kelelawar Padayo Resmi Dibuka, Wako Padang Harap Jadi Pusat Wisata Baru
PT Semen Padang Kirim Relawan TRC untuk Bantu Korban Bencana di Agam dan Tanah Datar
PT Semen Padang Kirim Relawan TRC untuk Bantu Korban Bencana di Agam dan Tanah Datar
PT Semen Padang Gelar Donor Darah, Semangat Kemanusiaan dan Kolaborasi Peringati May Day
PT Semen Padang Gelar Donor Darah, Semangat Kemanusiaan dan Kolaborasi Peringati May Day
Arsip Pabrik Indarung I Semen Padang Raih Pengakuan MOWCAP UNESCO: Bukti Sejarah dan Kepedulian
Arsip Pabrik Indarung I Semen Padang Raih Pengakuan MOWCAP UNESCO: Bukti Sejarah dan Kepedulian
80 Jemaah Calon Haji PT Semen Padang Berangkat ke Tanah Suci, Mendapat Dukungan dan Uang Saku
80 Jemaah Calon Haji PT Semen Padang Berangkat ke Tanah Suci, Mendapat Dukungan dan Uang Saku
Jalan Padang-Solok Kembali Bisa Dilalui Setelah Diterjang Longsor, PT Semen Padang Turunkan Tim dan Alat Berat
Jalan Padang-Solok Kembali Bisa Dilalui Setelah Diterjang Longsor, PT Semen Padang Turunkan Tim dan Alat Berat