40 Ribu Orang ke Padang, Penas Tani Momentum Peningkatan Ekonomi Masyarakat

40 Ribu Orang ke Padang, Penas Tani Momentum Peningkatan Ekonomi Masyarakat

Wali Kota Padang Hendri Septa. [Foto: Dok. Diskominfo Padang]

Padang, Padangkita.com - Wali Kota Padang Hendri Septa menyebut Pekan Nasional (Penas) Petani dan Nelayan atau Penas Tani ke-16 tahun 2023, yang akan dipusatkan di kawasan Lanud Sutan Syahrir, menjadi momentum peningkatan perekonomian masyarakat.

Penas Tani yang akan diselenggerakan mulai 10 Juni hingga 15 Juni 2023 mendatang, rencananya akan dibuka langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Hendri Septa menyebutkan selama Penas KTNA, sekitar 40 ribu orang akan hadir di Kota Padang. Inilaha, kata Hendri, yang akan menmbantu menggerakkan ekonomi masyarakat Kota Padang.

"Di samping itu kita harapkan juga dapat menjadi tempat belajar bagi Pemerintah Kota Padang dari petani dan nelayan yang akan datang. Sebab Kota Padang adalah salah satu kota dengan lahan sawah yang cukup luas di Indonesia," kata Wako Hendri Septa dalam keterangan tertulis, dikutip Rabu (31/5/2023)

Wako Hendri Septa menambahkan, Pemerintah Kota Padang telah menyiapkan 2.900 rumah (penginapan) di lima kecamatan di Kota Padang untuk para peserta Penas Tani.

Meski begitu, tidak semua peserta Penas Tani akan menginap di rumah warga. Ribuan orang tetap akan mengina di hotel-hotel yang ada di Kota Padang.

Selama lima hari di Kota Padang, atau Sumatra Barat (Sumbar), tentu saja akan ikut menggerakan roda ekonomi masyarakat. Selain hotel dan penginapan, yang akan berdampak langsung adalah usaha kuliner.

Hendri menargetkan, sebelum 10 Juni 2023 mendatang, semua penginapan tersebut telah siap untuk ditempati oleh peserta.

Baca juga: Berkah Penas Tani, 2 Ribu Orang Menginap di Hotel dan 11 Ribu di Rumah Warga

"Kami berharap Penas Tani yang sempat tertunda selama tiga tahun ini dapat memberikan dampak yang positif bagi Kota Padang. Kami mengajak dan mengimbau masyarakat Indonesia untuk datang ke Kota Padang. Kita sukseskan Penas KTNA ke-16 ini,” ungkap Hendri Septa. [*/pkt]

Baca Juga

Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Mahyeldi-Vasko Tegaskan Komitmen untuk Sektor Pertanian Rendah Emisi
Mahyeldi-Vasko Tegaskan Komitmen untuk Sektor Pertanian Rendah Emisi
Gubernur Sumbar Mahyeldi Raih Berbagai Penghargaan Sepanjang 2024
Gubernur Sumbar Mahyeldi Raih Berbagai Penghargaan Sepanjang 2024
Kafilah Sumbar Siap Berkibar di MTQN ke-30, Wagub Janjikan Bonus Fantastis
Kafilah Sumbar Siap Berkibar di MTQN ke-30, Wagub Janjikan Bonus Fantastis
Pj Wali Kota Padang Sambut Hangat Pahlawan Merah Putih Asal Sumbar
Pj Wali Kota Padang Sambut Hangat Pahlawan Merah Putih Asal Sumbar
Bencana Alam Picu Kenaikan Angka Kemiskinan di Sumatera Barat
Bencana Alam Picu Kenaikan Angka Kemiskinan di Sumatera Barat