Jalan Bandes Parak Jigarang Mulai Dikerjakan, Telan Rp2 Miliar dan Ditarget Selesai 4 Bulan

Jalan Bandes Parak Jigarang Mulai Dikerjakan, Telan Rp2 Miliar dan Ditarget Selesai 4 Bulan

Perbaikan Jalan Bandes Parak Jigarang mulai dikerjakan. [Foto: Dok. DIskominfo Padang]

Padang, Padangkita.com – Wali Kota Padang Hendri Septa memenuhi janjinya memperbaiki Jalan Bandes Parak Jigarang, Kelurahan Anduring, Kecamatan Kuranji.

Tak sampai sepekan usai menyatakan akan memperbaiki, Pemerintah Kota (Pemko) Padang langsung memulai perbaikan jalan dua ruas sepanjang 1 kilometer dengan lebar 3 meter itu.

Hendri Septa menargetkan kepada pelaksana pekerjaan, perbaikan jalan selesai dalam waktu 4 bulan. Adapun jumlah dana yang akan dikucurkan untuk jalan tersebut sebesar Rp2 miliar.

“Hari ini dimulai pengerjaan dasar. Baru satu ruas, yang mana nantinya juga akan dilakukan, seperti misalnya di Siteba,” ucap Wali Kota Padang Hendri Septa usai meninjau lokasi pengaspalan dasar, Sabtu (27/5/2023) sore.

Ia menjelaskan, sebelum dilanjutkan pada tahap pengaspalan, pengerjaan dari dasar ini harus dilakukan dulu untuk memperkokoh aspal itu sendiri nantinya. Proses pengerjaan jalan ini bermula dari rapat pemangku kepentingan bersama masyarakat melalui Musrenbang hingga rapat bersama DPRD.

“Terkait laporan (soal jalan dan masalah lainnya), masyarakat juga dapat melaporkan kepada saya, bisa juga melalui aplikasi Padang Kiniko atau Diskominfo Kota Padang,” kata Hendri Septa.

Aplikasi Padang Kiniko, adalah akses berbasis online yang dapat mempermudah masyarakat dalam mengirimkan aduan, opini, serta aspirasi kepada Pemko Padang.

Seperti melaporkan soal jalan. Kemudian, aplikasi ini juga bisa menjadi sara penghubung dari satu daerah ke daerah lain, dari satu orang untuk bertemu dengan orang yang lain menjalin silaturahmi.

Baca juga: Pemko Padang segera Perbaiki Jalan Bandes Parak Jigarang

“Insya Allah, nantinya setelah selesai, masyarakat dapat menikmati kembali Jalan Bandes Parak Jigarang ini dengan nyaman,” kata Hendri Septa. [*/pkt]

Baca Juga

Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Cawagub Vasko Ruseimy Jalan Sehat di CFD: Punya Visi Meningkatkan SDM Berkualitas
Cawagub Vasko Ruseimy Jalan Sehat di CFD: Punya Visi Meningkatkan SDM Berkualitas
Mahyeldi-Vasko Tegaskan Komitmen untuk Sektor Pertanian Rendah Emisi
Mahyeldi-Vasko Tegaskan Komitmen untuk Sektor Pertanian Rendah Emisi
Gubernur Sumbar Mahyeldi Raih Berbagai Penghargaan Sepanjang 2024
Gubernur Sumbar Mahyeldi Raih Berbagai Penghargaan Sepanjang 2024
Andre Rosiade Ungkap Alasan Hendri Septa-Hidayat harus Lanjutkan Kepemimpinan di Padang
Andre Rosiade Ungkap Alasan Hendri Septa-Hidayat harus Lanjutkan Kepemimpinan di Padang
Gedung Fase VII Pasar Raya Padang segera Rampung, Andre Rosiade: Persembahan Kami untuk Masyarakat Sumbar
Gedung Fase VII Pasar Raya Padang segera Rampung, Andre Rosiade: Persembahan Kami untuk Masyarakat Sumbar