Jelang Lebaran, UPZ Baznas Semen Padang Salurkan 288 Paket Lebaran untuk Kaum Duafa

Jelang Lebaran, UPZ Baznas Semen Padang Salurkan 288 Paket Lebaran untuk Kaum Duafa

Masyarakat penerima paket lebaran dari UPZ Semen Padang. [Foto : Humas Semen Padang]

Padang, Padangkita.com - Sebanyak 288 paket lebaran berupa baju koko, kain sarung, mukenah dan sajadah disalurkan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Baznas Semen Padang, Sabtu (8/4/2023) kemarin.

Paket tersebut disalurkan kepada kaum duafa yang tinggal di lingkung PT Semen Padang.

Kepala Pelaksana Harian UPZ Baznas Semen Padang, Muhammad Arif mengatakan, bantuan paket lebaran ini berasal dari zakat karyawan Semen Padang yang dihimpun pihaknya setiap bulannya untuk disalurkan kepada penerima zakat melalui berbagai program zakat.

"Semoga, bantuan ini bermanfaat digunakan untuk melaksanakan salat Idul Fitri nanti. Karena, segala sesuatu yang baru sudah menjadi tradisi saat Idul Fitri, termasuk mengenakan baju koko baru, kain sarung baru, dan mukenah baru, serta sajadah baru," kata Muhammad Arif.

Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada manajemen Semen Padang, termasuk pengurus dan anggota SPSP yang telah memberikan kepercayaan kepada pihaknya untuk menyalurkan zakat para karyawan.

"Penyaluran zakat karyawan Semen Padang oleh UPZ sudah berlangsung sejak 1995. Artinya, sudah 28 tahun zakat karyawan kami kelola. Hal itu, dimulai sejak dari lembaga Bazis Unit Korpri PT Semen Padang," katanya.

"Kemudian, Bazis Unit Korpri berubah nama menjadi Bazis Semen Padang, lalu berubah nama lagi menjadi Yayasan LAZ Semen Padang. Terakhir pada Desember 2016, berubah lagi menjadi UPZ Baznas Semen Padang," sambungnya.

Sementara itu, Kepala Departemen Komunikasi & Hukum Perusahaan PT Semen Padang, Iskandar Z Lubis mengapresiasi UPZ Baznas Semen Padang yang telah menyalurkan zakat karyawan PT Semen Padang dengan baik dan tepat sasaran.

"Terima kasih UPZ Baznas Semen Padang yang terus menyalurkan zakat karyawan dengan tepat sasaran. Tentunya, hal ini mempermudah karyawan dalam membayarkan zakatnya. Karena, membayar zakat, termasuk zakat penghasilan, merupakan salah satu upaya dalam membersihkan harta dan mensucikan hati," katanya.

Seorang penerima manfaat bernama Ilis (51) yang tinggal di Blok M Indarung, menyampaikan terima kasih kepada UPZ Baznas Semen Padang atas bantuan mukena dan sajadah yang diterimanya.

Baca JugaUPZ Semen Padang Salurkan Zakat Karyawan untuk Rehab Musala dan Bantu Korban Gempa Cianjur 

"Alhamdulillah, bantuan paket Ramadan ini sangat bermanfaat bagi saya untuk digunakan saat salat Idul Fitri nanti. Apalagi saat ini, saya juga belum punya sajadah dan mukenah baru. Saya ini kerjanya mulung, jadi berat juga bagi saya untuk membeli yang baru," pungkasnya. [*/hdp]

Baca Juga

Unand dan Semen Padang Wujudkan Mimpi Air Bersih dan Penerangan di Mentawai
Unand dan Semen Padang Wujudkan Mimpi Air Bersih dan Penerangan di Mentawai
MTsS Luki Binaan UPZ Semen Padang Torehkan Prestasi di Ajang MAN KOPAR EXPO dan ALGORISM
MTsS Luki Binaan UPZ Semen Padang Torehkan Prestasi di Ajang MAN KOPAR EXPO dan ALGORISM
PT Semen Padang Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Indarung
PT Semen Padang Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Indarung
MTsS Luki Binaan UPZ Semen Padang Raih Juara di Madrasah Festival Tingkat Nasional 
MTsS Luki Binaan UPZ Semen Padang Raih Juara di Madrasah Festival Tingkat Nasional 
Berkunjung Ke PT Semen Padang, Delegasi IMT-GT Pelajari Pemanfaatan AFR dan Program Lingkungan 
Berkunjung Ke PT Semen Padang, Delegasi IMT-GT Pelajari Pemanfaatan AFR dan Program Lingkungan 
Siswi SD Semen Padang Raih Prestasi, Juara 1 Lomba Bercerita Se-Kota Padang
Siswi SD Semen Padang Raih Prestasi, Juara 1 Lomba Bercerita Se-Kota Padang