Sumbar Kini Punya Perda Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan, Ini Harapan Mahyeldi

Sumbar Kini Punya Perda Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan, Ini Harapan Mahyeldi

Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah menandatangani nota persetujuan Ranperda Pembangunan Infrastruktur Berkelanjatan menjadi Perda. [Foto: Diskominfotik Sumbar]

Padang, Padangkita.com – DPRD Sumatra Barat (Sumbar) menyetujui Ranperda tentang Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan menjadi Perda, dalam rapar paripurna, Jumat (6/1/2023).

Rapat paripurna tersebut dihadiri langsung Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah. Selain itu juga hadir Ketua DPRD Supardi, Wakil Ketua DPRD, Sekdaprov Hansastri, staf ahli gubernur, asisten, serta sejumlah kepala OPD.

Gubernur Mahyeldi mengharapkan, dengan ditetapkannya Perda tentang Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan ini dapat memberikan jaminan kepastian hukum dalam penyelenggaraan pembangunan infrastruktur berkelanjutan di Ranah Minang.

Di samping itu, kata dia, juga dapat mendorong langkah yang komprehensif untuk mempercepat pembangunan infrastruktur. Kemudian, mengatasi berbagai permasalahan yang timbul dalam pembangunan infrastruktur sebagai upaya menciptakan iklim investasi yang kondusif untuk peningkatan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat di Sumbar.

Pada prinsipnya, kata Mayeldi, Perda Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan mengatur 6 bidang. Yakni, pembangunan infrastruktur energi terbarukan, infrastruktur bangunan gedung, infrastruktur sumber daya air, infrastruktur jalan dan jembatan, infrastruktur air bersih dan sanitasi, dan infrastruktur perhubungan.

“Selanjutnya kepada Organisasi Perangkat Daerah pemrakarsa diharapkan agar segera melakukan sosialisasi Perda tentang Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan ini setelah diundangkan dan menyiapkan Peraturan Gubernur sebagai peraturan pelaksanaannya, sehingga Perda yang telah ditetapkan tersebut dapat dilaksanakan secara optimal,” ujar Mahyeldi.

Baca juga: Pemprov Sumbar Bahas Masalah Jalan Tol Padang – Pekanbaru yang Ditolak 5 Nagari di Limapuluh Kota

“Dengan ditetapkannya Ranperda tentang Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan ini menjadi Perda, pembangunan infrastruktur di Sumbar dapat lebih berkualitas, saya harap pembangunan infrastruktur di Sumbar memiliki kualitas yang terbaik dan tidak kalah dengan daerah-daerah lainnya,” lanjut Mahyeldi.

Rapat parpurna DPRD Sumbar di awal tahun 2023 ini dihadiri 43 anggota DPRD. [*/pkt]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Mahyeldi: Pelatihan Guru TPQ dan MDT Langkah Penting Tingkatkan Kualitas Pendidikan Al-Quran
Mahyeldi: Pelatihan Guru TPQ dan MDT Langkah Penting Tingkatkan Kualitas Pendidikan Al-Quran
FYBI Sumbar Siapkan Beasiswa untuk 237 Atlet Berprestasi, Mahyeldi Sampaikan Apresiasi
FYBI Sumbar Siapkan Beasiswa untuk 237 Atlet Berprestasi, Mahyeldi Sampaikan Apresiasi
Hari Pertama Usai Cuti Kampanye, Gubernur Mahyeldi Subuh Mubarakah di Surau Ansharullah
Hari Pertama Usai Cuti Kampanye, Gubernur Mahyeldi Subuh Mubarakah di Surau Ansharullah
Mahyeldi-Vasko Kolaborasi dengan Kadin  Kembangkan Dunia Usaha di Sumbar
Mahyeldi-Vasko Kolaborasi dengan Kadin Kembangkan Dunia Usaha di Sumbar
Mahyeldi Kenalkan Program Nagari Creative Hub saat Kampanye di Nanggalo Kota Padang
Mahyeldi Kenalkan Program Nagari Creative Hub saat Kampanye di Nanggalo Kota Padang
Didukung Ninik Mamak X Koto, Mahyeldi Janjikan Alokasi Khusus untuk KAN dan Bundo Kanduang
Didukung Ninik Mamak X Koto, Mahyeldi Janjikan Alokasi Khusus untuk KAN dan Bundo Kanduang