Tim Tarantula Polres Tanah Datar Tangkap 3 Pria di Salimpaung, 11 Paket Sabu-sabu Diamankan

Tim Tarantula Polres Tanah Datar Tangkap 3 Pria di Salimpaung, 11 Paket Sabu-sabu Diamankan

Barang bukti sabu-sabu yang diamankan dari 3 pelaku penyalahgunaan narkoba di Kecamatan Salimpaung, Tanah Datar. [Foto: Humas Polres Tanah Datar]

Batusangkar, Padangkita.com – Tim Tarantula Sat Resnarkoba Polres Tanah Datar menangkap 3 pria pelaku penyalahgunaan narkotika golongan I jenis sabu-sabu, Jumat (16/9/2022).

Kapolres Tanah Datar AKBP Ruly Indra Wijayanto melalui Kasubbag Humas Polres AKP Desfi Arta menyebutkan, ketiga pelaku ditangkap di sebuah rumah salah seorang pelaku berinisial AK, di Jorong Guguak Manih, Nagari Sumanik, Kecamatan Salimpaung.

Salah seorang pelaku, kata Desfi berasal dari Pekanbaru, Riau, sementara 2 pelaku lainnya adalah warga Kecamatan Salimpaung, Tanah Datar.

"Tiga pelaku yakni inisial AK, 36 tahun, pedagang, dan PE, 34 tahun, petani. Keduanya warga Salimpaung. Kemudian GB, 42 tahun, wiraswasta, warga Sukaramai, Kecamatan Pekanbaru Kota, Kota Pekanbaru, Riau," ungkap Delfi kepada Padangkita.com, Sabtu (17/9/2022).

Desfi menyebutkan, penangkapan dan penggeledahan ketiga pelaku disaksikan kepala jorong serta masyarakat setempat. Dalam penggeledahan itu tim Tarantula menemukan 11 paket sabu-sabu.

"Sebelas paket yang diamankan berupa 1 paket sedang dan 10 paket kecil yang diduga narkotika jenis sabu-sabu," sampainya.

Baca juga: Tim Tarantula Polres Tanah Datar Tangkap Warga Lima Kaum dan Sita 4 Paket Ganja

Saat ini, ketiga pelaku serta barang bukti sudah dibawa dan diamankan di Mapolres Tanah Datar untuk pemeriksanaan dan penyelidikan lebih lanjut. [djp/pkt]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Pemko Pariaman akan Bangun Fasilitas dan Tempat Rehabilitasi Pengguna Narkoba
Pemko Pariaman akan Bangun Fasilitas dan Tempat Rehabilitasi Pengguna Narkoba
Narkoba makin Mengkhawatirkan, Gubernur Mahyeldi Ajak Optimalkan Kearifan Lokal
Narkoba makin Mengkhawatirkan, Gubernur Mahyeldi Ajak Optimalkan Kearifan Lokal
Ganja 26 Kg Diangkut Pakai Honda Brio dari Panyabungan Tujuan Padang Disergap di Pasbar
Ganja 26 Kg Diangkut Pakai Honda Brio dari Panyabungan Tujuan Padang Disergap di Pasbar
Polda Sumbar dan Polsek Kinali Ringkus Pengedar Ganja Siap Edar, Kejar-kejaran Dramatis Warnai Penangkapan
Polda Sumbar dan Polsek Kinali Ringkus Pengedar Ganja Siap Edar, Kejar-kejaran Dramatis Warnai Penangkapan
Utang UMKM Dihapus, Judol-Narkoba Diberantas: Bukti Presiden Prabowo Paham Aspirasi Rakyat
Utang UMKM Dihapus, Judol-Narkoba Diberantas: Bukti Presiden Prabowo Paham Aspirasi Rakyat
Andre Rosiade: Gerindra segera Pecat Anggota DPRD Kepulauan Mentawai Pemakai Narkoba
Andre Rosiade: Gerindra segera Pecat Anggota DPRD Kepulauan Mentawai Pemakai Narkoba