Digerebek Warga, Seorang Oknum Polisi di Pessel Bersembunyi di Bawah Ranjang

Digerebek Warga, Seorang Oknum Polisi di Pessel Bersembunyi di Bawah Ranjang

Ilustrasi polisi. [Ist]

Painan, Padangkita.com - Seorang oknum polisi di Polres Pesisir Selatan (Pessel) digerebek oleh warga, Kamis (1/9/2022) pukul 01.00 WIB.

Kapolres Pesisir Selatan, AKBP Novianto Taryono mengatakan, oknum polisi tersebut berinisial JS.

Penggerebekan dilakukan berdasarkan laporan warga Kampung Luar Salido, Nagari Salido, Kecamatan IV Jurai, Pessel.

Warga resah karena JS mendatangi rumah FY, seorang perempuan. JS datang berulang kali dalam satu bulan ini.

"Untuk menghindari kekesalan warga, tokoh masyarakat segera menghubungi Propam Polres Pessel untuk segera mengamankan anggota tersebut," ujarnya.

"Tak lama kemudian, anggota dengan inisial JS segera dibawa ke Polres Pessel untuk diminta keterangan dan menjalani pemeriksaan," imbuh Novianto.

Dalam penggerebekan tersebut, JS ditemukan sedang bersembunyi di bawah ranjang.

Dia memerintahkan agar kejadian ini diproses sesuai aturan kedinasan yang berlaku.

"Saat ini, personel tersebut sedang dalam pemeriksaan Si Propam Polres. Selain itu, penyidik juga melakukan pemeriksaan saksi-saksi yang mengetahui kejadian tersebut," ungkap Kapolres.

Baca Juga: Ikut Pesta Sabu, Seorang Oknum Polisi Berpangkat Kompol di Padang Ditangkap

"Pasal yang disangkakan kepada terperiksa akan tergambar dari hasil pemeriksaan intensif Si Propam apakah melanggar disiplin atau kode etik profesi Polri," terangnya. [fru]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Festival Kesenian Pesisir Selatan Dongkrak Ekonomi Lokal
Festival Kesenian Pesisir Selatan Dongkrak Ekonomi Lokal
Dinilai Bawa Kemajuan Sumbar, Keluarga Besar Kerajaan Inderapura Dukung Mahyeldi-Vasko
Dinilai Bawa Kemajuan Sumbar, Keluarga Besar Kerajaan Inderapura Dukung Mahyeldi-Vasko
Yakin Aspirasi Diperjuangkan, Warga Tapan Pesisir Selatan Bertekad Menangkan Mahyeldi-Vasko
Yakin Aspirasi Diperjuangkan, Warga Tapan Pesisir Selatan Bertekad Menangkan Mahyeldi-Vasko
Poktan Nagari Lakitan Tengah Dukung Mahyeldi-Vasko: Punya Program Jelas Majukan Pertanian
Poktan Nagari Lakitan Tengah Dukung Mahyeldi-Vasko: Punya Program Jelas Majukan Pertanian
Jalan Bayang-Alahan Panjang Persingkat Waktu Tempuh Pessel-Solok Kini 1,5 Jam Saja
Jalan Bayang-Alahan Panjang Persingkat Waktu Tempuh Pessel-Solok Kini 1,5 Jam Saja
Vasko Ruseimy Nikmati Akhir Pekan di 'Pasisia Night Culinary', Pedagang Titip Sejumlah Harapan
Vasko Ruseimy Nikmati Akhir Pekan di 'Pasisia Night Culinary', Pedagang Titip Sejumlah Harapan