Kapal Mati Mesin, 5 Nelayan Terombang-ambing di Perairan Pessel

Kapal Mati Mesin, 5 Nelayan Terombang-ambing di Perairan Pessel

Foto ilustrasi pencarian oleh Basarnas Padang. [Foto: Dok. Basarnas Padang]

Painan, Padangkita.com - Kapal nelayan mati mesin di Perairan Pulau Nyamuk, Kecamatan Koto XI Tarusan, Kabupaten Pesisir Selatan, Senin (29/8/2022).

"Estimasi waktu kejadian Senin kemarin pukul 14.00 WIB. Kita menerima informasi pada Selasa (30/8/2022) pukul 08.00 WIB tadi," ujar Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Padang, Abdul Malik.

Dia menuturkan, ada lima orang nelayan di atas kapal yang mati mesin itu.

Lima nelayan itu yaitu Ali 63 tahun, Forlani Gea 45 tahun, Edi 40 tahun, Sultan 19 tahun, dan Eri 32 tahun. Semuanya laki-laki, warga Kota Padang.

Mereka berangkat dengan kapal dari Pelabuhan Perikanan Bungus, Padang, Senin kemarin pukul 05.00 WIB, untuk menangkap ikan.

"Kontak terakhir melalui handphone pada pukul 14.00 WIB kemarin. Kapal mengalami mati," jelas Abdul.

Setelah kontak terakhir tersebut, nelayan tersebut tidak bisa dihubungi lagi.

Setelah menerima informasi itu, pihaknya langsung menerjunkan tim ke lokasi untuk melakukan pencarian. Mereka mencari dengan Kapal SAR KN Yudhistira dengan jumlah 15 orang personel.

Baca Juga: Hujan Disertai Angin Kencang, Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga di Padang

Mereka berangkat dari Dermaga Barau Bungus, Padang, yakni sekitar 17 kilometer dari lokasi kapal nelayan mati mesin. [fru]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Pessel Bangun Sirkuit Balap Motor, Lokasinya Luar Bisa Indah akan Jadi Destinasi Wisata Baru
Pessel Bangun Sirkuit Balap Motor, Lokasinya Luar Bisa Indah akan Jadi Destinasi Wisata Baru
Nyaman Berlibur Lebaran di Pessel tanpa Pungli - Premanisme dan 'Main Pakuak' Harga Makanan
Nyaman Berlibur Lebaran di Pessel tanpa Pungli - Premanisme dan 'Main Pakuak' Harga Makanan
Perintahkan BPKAD segera Cairkan TPP dan THR ASN, Bupati Hendrajoni: Amanat Presiden!
Perintahkan BPKAD segera Cairkan TPP dan THR ASN, Bupati Hendrajoni: Amanat Presiden!
Ditinjau Bupati Hendrajoni, Jalan Pasar Kambang-Koto Baru yang Rusak dan Terban akan Diperbaiki
Ditinjau Bupati Hendrajoni, Jalan Pasar Kambang-Koto Baru yang Rusak dan Terban akan Diperbaiki
Pemprov Salurkan 534 Kg Beras dan Kebutuhan Logistik untuk Korban Banjir di Palangai Gadang
Pemprov Salurkan 534 Kg Beras dan Kebutuhan Logistik untuk Korban Banjir di Palangai Gadang
Destinasi Wisata Pesisir Selatan Bersiap Sambut Kunjungan Wisatawan saat Libur Lebaran 2025
Destinasi Wisata Pesisir Selatan Bersiap Sambut Kunjungan Wisatawan saat Libur Lebaran 2025