Awas Potensi Macet! Ada Pekerjaan di Jalan Tol Jakarta – Tangerang hingga 7 Agustus

Awas Potensi Macet! Ada Pekerjaan di Jalan Tol Jakarta – Tangerang hingga 7 Agustus

Pekerrjaan pemeliharaan rekonstruksi Jalan Tol Jakarta - Tangerang. [Foto: BPJT PUPR]

Jakarta, Padangkita.com – Pengguna Jalan Tol Jakarta – Tangerang diigatkan untuk potensi kemacetan. Ini menyusul adanya pekerjaan pemeliharaan periodik berupa pekerjaan rekonstruksi perkerasan di ruas Jalan Tol Jakarta – Tangerang.

Pekerjaan pemeliharaan telah dimulai sejak kemarin dan dijadwalkan akan selesai pada 7 Agustus 2022 mendatang.

Adapun pelaksana pekerjaan adalan Jasamarga Metropolitan Tollroad sebagai pengelola Ruas Jalan Tol Jakarta - Tangerang bersama dengan PT Jasamarga Tollroad Maintenance (JMTM) sebagai service provider pemeliharaan jalan tol.

Berikut titik lokasi dan jadwal pekerjaan rekonstruksi perkerasan yang akan dilakukan pada lajur 1, di Jalan Tol Jakarta – Tangerang:

1. Ruas Tol Jakarta-Tangerang Arah Jakarta

- KM 21+695 hingga KM 21+680 sepanjang 15 meter, dan KM 21+655 hingga KM 21+650 sepanjang 5 meter; dikerjakan pada 1 - 2 Agustus 2022;

- KM 17+815 hingga KM 17+805, sepanjang 10 meter, dan KM 17+790 hingga KM 17+780, sepanjang 10 meter, dilaksanakan pada 3 - 4 Agustus 2022;

- KM 13+055 hingga KM 13+040, sepanjang 15 meter, dan KM 13+100 hingga 13+090, sepanjang 10 meter akan dilaksanakan pada 4 - 5 Agustus 2022;

- KM 16+725 hingga KM16+705, sepanjang 20 meter, akan dilaksanakan pada 5 - 6 Agustus 2022;
- KM 12+030 hingga KM 12+010 sepanjang 20 meter, akan dilaksanakan pada 6 - 7 Agustus 2022.

2. Ruas Tol Jakarta-Tangerang Arah Tangerang

- KM 12+450 hingga KM 12+460, sepanjang 10 meter, dilaksanakan pada 2 - 3 Agustus 2022;

- KM 18+900 hingga KM 18+915, sepanjang 15 meter, dilaksanakan pada 4 - 5 Agustus 2022;

- KM 17+400 hingga KM 17+410, sepanjang 10 meter, dilaksanakan pada 6 - 7 Agustus 2022.

Melalui situs Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) dijelaskan, lajur 1 yang menjadi objek pemeliharaan untuk sementara tidak dapat dilintasi selama pekerjaan berlangsung.

Namun lajur lainnya dapat digunakan sebagai lajur lalu lintas. Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan untuk tetap berhati-hati, mematuhi rambu dan arahan petugas, serta tertib pada lajurnya.

Guna memastikan keamanan dan keselamatan pengguna jalan dan petugas, telah dilakukan mitigasi risiko dengan memasang rambu-rambu pengamanan pekerjaan sesuai standar seperti menyediakan rubber cone, lampu selang/penanda lokasi kerja pada malam hari, dan menyiagakan petugas pengaturan lalu lintas.

Baca juga: Daftar 5 Jalan Tol Terindah di Pulau Sumatra dan Penampakannya

Jasa Marga juga memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul akibat pekerjaan tersebut. Hubungi one Call Center Jasa Marga 24 jam di nomor telepon 14080 jika membutuhkan informasi dan bantuan di jalan tol.” [*/pkt]

Baca Juga

Tol Padang-Sicincin Tuntas Juli, 1 Mei Mahyeldi dan Menteri PUPR Bahas Rencana Kelanjutannya
Tol Padang-Sicincin Tuntas Juli, 1 Mei Mahyeldi dan Menteri PUPR Bahas Rencana Kelanjutannya
Andre Rosiade Bawa 2 Bupati ke Kementerian PUPR, Pastikan Pembangunan - Perbaikan Jalan
Andre Rosiade Bawa 2 Bupati ke Kementerian PUPR, Pastikan Pembangunan - Perbaikan Jalan
Upaya Pemprov Sumbar - Daerah Berbuah Manis, Pusat Kucurkan Setengah Triliun Bangun Jalan
Upaya Pemprov Sumbar - Daerah Berbuah Manis, Pusat Kucurkan Setengah Triliun Bangun Jalan
Progres Flyover Sitinjau Lauik, Andre Rosiade: Paling Lambat Grounbreaking  November 2024
Progres Flyover Sitinjau Lauik, Andre Rosiade: Paling Lambat Grounbreaking November 2024
Pemprov Sumbar Klaim Semua Perusahaan Tambang di Air Dingin sudah Tak Beroperasi
Pemprov Sumbar Klaim Semua Perusahaan Tambang di Air Dingin sudah Tak Beroperasi
Arus Balik masih Padat, Pengoperasian Fungsional 2 Ruas Tol Trans Sumatra Diperpanjang
Arus Balik masih Padat, Pengoperasian Fungsional 2 Ruas Tol Trans Sumatra Diperpanjang