Pertalite Kosong di Sejumlah SPBU Padang, Warga Beralih Pakai Pertamax

Pertalite Kosong di Sejumlah SPBU Padang, Warga Beralih Pakai Pertamax

Foto ilustrasi SPBU. [Ist]

Padang, Padangkita.com - Pertalite dilaporkan kosong di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Kota Padang. Warga pun beralih menggunakan Pertamax.

Kholil, warga Aur Duri, mengatakan, pertalite kosong di SPBU Marapalam Rabu (27/7/2022) pagi tadi.

"Tadi saya isi bensin di SPBU Marapalam sekitar pukul 09.00 WIB. Tapi, ada plang pemberitahuan yang bertuliskan Pertalite kosong. Petugas SPBU juga bilang begitu," ujarnya.

Oleh karena itu, dia terpaksa menggunakan Pertamax untuk bensin kendaraan motornya.

"Padahal, saya sudah terbiasa menggunakan Pertalite. Tapi karena habis, apa boleh buat isi pakai Pertamax," ujarnya kepada Padangkita.com.

Romi, warga Lapai, mengatakan, Pertalite juga kosong di SPBU Khatib Sulaiman dekat STIKES.

Dia menuturkan, dirinya hendak isi bensin jenis Pertalite di SPBU tersebut sekitar pukul 10.00 WIB tadi.

"Tapi, saat saya isi bensin untuk motor saya, petugas SPBU bilang stok Pertalite kosong," ungkapnya.

Romi akhirnya menggunakan Pertamax untuk bensin kendaraannya. Dia mengeluhkan hal tersebut. Karena harganya yang lebih mahal.

"Tadi saya isi Pertamax Rp15.000 dapat satu liter lebih sedikit. Biasanya kalau isi Pertalite Rp15.000 itu sudah dapat sekitar dua liter," ungkapnya.

Serli, warga Tabing, juga mengatakan Pertalite juga kosong di SPBU Tabing pada Selasa (26/7/2022) malam.

Baca Juga: Kantor BRI hingga Rumah Dinas Dokter Terbakar di Lunang Pessel, Kerugian Ditaksir Capai Rp1 Miliar

"Saya isi bensin di situ sekitar pukul 22.00 WIB kemarin. Tapi Pertalite kosong. Terpaksa saya isi pakai Pertamax," ungkapnya. [fru]

Baca Juga

Andre Rosiade: PT. Pertamina akan Bangun Gedung Serbaguna untuk Universtas Andalas
Andre Rosiade: PT. Pertamina akan Bangun Gedung Serbaguna untuk Universtas Andalas
Komisi VI Pastikan Ketahanan Energi dan Elektrifikasi di Badung Berjalan Baik
Komisi VI Pastikan Ketahanan Energi dan Elektrifikasi di Badung Berjalan Baik
Banjir Lahar Dingin Marapi, Pertamina Pasok BBM untuk Limapuluh Kota dan Payakumbuh dari Riau
Banjir Lahar Dingin Marapi, Pertamina Pasok BBM untuk Limapuluh Kota dan Payakumbuh dari Riau
Prediksi Pertamina soal Peningkatan Konsumsi Avtur, Bensin dan LPG di Sumbar selama Lebaran
Prediksi Pertamina soal Peningkatan Konsumsi Avtur, Bensin dan LPG di Sumbar selama Lebaran
Jelang Mudik Lebaran, Komisi VI DPR RI Beri Catatan Ini kepada Pertamina
Jelang Mudik Lebaran, Komisi VI DPR RI Beri Catatan Ini kepada Pertamina
Jelang Lebaran Pertamina Diminta Utamakan Layani Masyarakat, bisa Dirikan Bengkel Gratis
Jelang Lebaran Pertamina Diminta Utamakan Layani Masyarakat, bisa Dirikan Bengkel Gratis