Puan Maharani Sumbangkan Sapi Kurban 1,3 Ton ke PDIP Jateng

Puan Maharani Sumbangkan Sapi Kurban 1,3 Ton ke PDIP Jateng

Ketua DPR RI, Dr. (H.C) Puan Maharani. [Foto: Ist]

Semarang, Padangkita.com - Ketua DPR Puan Maharani menyumbang seekor sapi kurban seberat 1,3 Ton ke Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi), Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Jawa Tengah.

Hari ini penyembelihan hewan kurban tersebut dilaksanakan di Panti Marhen, Jl Brigjen Katamso, Kota Semarang. Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WIB diikuti sejumlah warga sekitar Panti Marhen.

Sapi sumbangan Puan ini berjenis limousine dengan bobot 1,3 ton. Selain sapi Puan ada juga 10 sapi kurban yang disalurkan DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah.

“Alhamdulillah untuk tahun 1443 H ini, PDI Perjuangan Jateng melalui Bamusi sebagai pelaksananya berhasil mengumpulkan 10 sapi, terdiri dari sapi bantuan Mbak Puan (Puan Maharani) yang memiliki berat 1,3 ton, kemudian dari Ketua DPD PDIP Jateng Bambang Wuryanto, Sekretaris DPD PDIP Jateng Bambang Kusriyanto, ada dari anggota DPD RI Casytha Arriwi Kathmandu, dan lainnya dari pengurus DPD dan fraksi DPRD Jateng," kata Ketua Kegiatan Kurban Lukman Hakim, Minggu (10/7/2022).

Lukman Hakim mengatakan bila pada tahun sebelumnya DPD PDI Perjuangan Jateng membagikan hewan kurban ke masyarakat sudah berupa daging, namun untuk tahun ini sedikit berbeda.

“Biasanya kita bagi langsung berupa daging pada masyarakat sekitar Panti Marhen, namun tahun ini kita mencoba berbeda dengan membagikan sapi hidup. Ada enam sapi yang dibagikan ke masyarakat sekitar," jelasnya.

Enam sapi itu, ujar Lukman Hakim dibagikan kepada pimpinan wilayah Muhammadiyah Jateng, pimpinan wilayah NU jateng, satu mushola di Kelurahan Peterongan, satu mushola di Kelurahan Karangtempel, satu mushola di Kelurahan Karangturi, dan satu mushola di Kelurahan Pandan Lamper.

"Sedangkan empat sapi sisanya, beserta lima ekor kambing kita sembelih disini. InsyaAllah siang ini daging kita bagikan ke masyarakat. Total yang kita bagikan ada sekitar 1200 bungkus," ucapnya.

Terpisah, Wakil Sekretaris DPD PDI Perjuangan H Sumanto, SH, pembagian dan penyembelihan hewan kurban di Panti Marhen ini merupakan bentuk ucapan rasa syukur.

Baca Juga: Ucapkan Selamat Iduladha 1443 H, Puan: Jadikan Semangat Berkurban untuk Melatih Keikhlasan

“Ini merupakan bentuk rasa syukur kita. Sedangkan pembagian sapi hidup itu dilakukan agar penyebaran sapi kurban ini lebih merata ke masyarakat," kata Sumanto. [jal/isr]

Baca Juga

Puan: Pendidikan Tidak Bisa Berjalan Baik Jika Guru Dihadapkan Ancaman Hukum Berlebihan
Puan: Pendidikan Tidak Bisa Berjalan Baik Jika Guru Dihadapkan Ancaman Hukum Berlebihan
Sumpah Pemuda Jadikan Momen Rangkul Semua Elemen Masyarakat untuk Indonesia Sejahtera
Sumpah Pemuda Jadikan Momen Rangkul Semua Elemen Masyarakat untuk Indonesia Sejahtera
DPR Kini Punya 13 Komisi dan 1 Badan, Berikut Komposisi, Mitra dan Ruang Lingkup Kerjanya
DPR Kini Punya 13 Komisi dan 1 Badan, Berikut Komposisi, Mitra dan Ruang Lingkup Kerjanya
Puan Maharani: PDI Perjuangan Siap Dukung Pemerintahan Prabowo Tanpa Kader di Kabinet
Puan Maharani: PDI Perjuangan Siap Dukung Pemerintahan Prabowo Tanpa Kader di Kabinet
Paripurna DPR RI Setujui Herindra Jadi Kepala BIN Gantikan Budi Gunawan
Paripurna DPR RI Setujui Herindra Jadi Kepala BIN Gantikan Budi Gunawan
Mitra AKD DPR Diumumkan Setelah Presiden Terpilih Dilantik dan Tetapkan Jumlah Kabinet
Mitra AKD DPR Diumumkan Setelah Presiden Terpilih Dilantik dan Tetapkan Jumlah Kabinet