Bukittinggi, Padangkita.com – Di Kota Bukittinggi, Sumatra Barat (Sumbar) terdapat 17 sekolah setingkat Sekolah Lanjutan Tingkat Atas atau SLTA. Dari jumlah itu, sebanyak empat sekolah merupakan yang terbaik.
Ini berdasarkan daftar Top 1.000 Sekolah Tahun 2021 dengan rujukan Nilai UTBK yang dikeluarkan Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).
LTMPT telah merilis daftar 1.000 sekolah dengan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) tahun 2021. UTBK merupakan tes masuk ke perguruan tinggi yang dilaksanakan oleh LTMPT. Pada tahun 2021 jumlah sekolah asal peserta UTBK 2021 sebanyak 23.110. Sedangkan peserta UTBK seluruhnya mencapai 777.858 orang.
Penelusuran Padangkita.com, ada empat SLTA di Kota Bukittinggi yang masuk dalam daftar 1.000 sekolah yang dikeluarkan LTMPT tersebut.
Ini tentunya dapat menjadi salah satu referensi bagi lulusan SMP untuk melanjutkan sekolah saat mengikuti Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) yang akan diadakan tak lama lagi.
Baca juga: Ini Daftar SMAN Terbaik di Kota Padang, Bisa Jadi Referensi PPDB 2022
Berikut 5 SLTA di Kota Bukittinggi yang masuk daftar Top 1.000 Sekolah Tahun 2021 Berdasarkan Nilai UTBK 2021 yang dkeluarkan LTMPT.
1. SMAN 1 Bukittinggi
Ranking Nasional: 189, Nilai Rata-rata UTBK 2021: 557,817
2. SMAN 3 Bukittinggi
Ranking Nasional: 637, Nilai Rata-rata UTBK 2021: 525,006
3. SMAN 2 Bukittinggi
Ranking Nasional: 757, Nilai Rata-rata UTBK 2021: 520,063
4. MAN 1 Kota Bukittinggi
Ranking Nasional: 958, Nilai Rata-rata UTBK 2021: 513,322 [*/pkt]