Gedung Baru Pasar Lubuk Buaya Mulai Ditempati Pedagang Bulan Depan, Area Parkir Diaspal

Gedung Baru Pasar Lubuk Buaya Mulai Ditempati Pedagang Bulan Depan, Area Parkir Diaspal

Pengaspalan area parkir Pasar Lubuk Buaya, Kota Padang. [Foto: Ist.]

Padang, Padangkita.com – Gedung baru Pasar Lubuk Buaya, Kota Padang direncanakan mulai ditempati para pedagang pada bulan Maret. Saat ini pembangunan gedung baru dan kelengkapan fasilitas telah mencapai 95 persen.

“Insya Allah, bulan Maret nanti sudah bisa ditempati oleh pedagang,” ujar Kepala Dinas Perdagangan Kota Padang, Andree Algamar.

Gedung baru dua lantai itu, kata Andree, akan ditempati oleh pedagang sayuran, daging dan buah-buahan yang selama ini berjualan di luar gedung pasar.

Saat ini, lanjut Andree, tengah dilakukan pengaspalan area parkir oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang(PUPR). Proses pengaspalan area parkir Pasar Lubuk Buaya tersebut telah dimulai sejak Senin lalu.

Pengaspalan area parkir ini bertujuan untuk mempercantik halaman Pasar Lubuk Buaya agar masyarakat nyaman saat berbelanja.

“Kita ingin menghadirkan pasar yang nyaman bagi masyarakat baik itu pembeli maupun pedagang,” kata Andree.

Baca juga: Gara-gara Tak Dikasih Uang, Preman Ini Aniaya Pedagang Pasar Lubuk Buaya

Sebelumnya, jika terjadi hujan kondisi area parkir Pasar Lubuk Buaya becek karena adanya genangan air. Sehingga kondisi itu membuat warga malas karena kurang nyaman jika berbelanja ke pasar. [*/pkt]

Baca Juga

Dukung Smart City, Pemko Padang Digitalisasi Administrasi Sekolah Lewat Aplikasi Srikandi
Dukung Smart City, Pemko Padang Digitalisasi Administrasi Sekolah Lewat Aplikasi Srikandi
Wawako Padang Resmi Buka Koto Tangah Baralek Gadang, Dorong UMKM dan Lestarikan Budaya Lokal
Wawako Padang Resmi Buka Koto Tangah Baralek Gadang, Dorong UMKM dan Lestarikan Budaya Lokal
Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat